Tips Mengajari Anak Berpuasa di Bulan Ramadhan, Memberikan Penghargaan Salah Satunya

19 Maret 2022, 18:30 WIB
Tips Mengajari Anak Berpuasa di Bulan Ramadhan, Memberikan Penghargaan Salah Satunya. /pixabay.com

GALAMEDIA - Tidak terasa bulan suci ramadhan tinggal beberapa hari lagi tiba. Seluruh umat muslim di dunia berbahagia menyambut kedatangannya.

Sebelum tiba bulan suci ramadhan dan menjalani ibadah puasa, umat muslim mempersiapkan diri. Namun tidak hanya orang dewasa saja yang mempersiapkan diri.

Anak-anak pun harus mempersiapkan diri ketika menghadapai bulan suci ramadhan.

Anak-anak yang belum bhaligh boleh tidak menjalani puasa, akan tetapi orang tua perlu memperkenalkan dan melatih mereka untuk belajar berpuasa.

Baca Juga: 10 Ucapan yang Cocok Dibagikan Menyambut Bulan Ramadhan untuk Orang Terkasih, Jangan Sampai Kelewatan!

Ketika akan mengajari anak berpuasa idealnya saat anak tersebut berumur tujuh tahun, sebab anak sudah mulai bersosialisasi dengan lingkungannya.

Dilansir dari berbagai sumber yang dirangkum oleh Galamedia berikut adalah tips mengajari anak berpuasa saat bulan ramadhan.

1. Puasa secara bertahap

Mengajari anak berpuasa tidak harus dibebani dengan puasa satu hari penuh, akan tetapi para orang tua bisa mengajari anak dengan puasa secara bertahap terlebih dahulu.

Misalkan berpuasa di pagi hari terlebih dahulu jika sudah berhasi lalu naikan levelnya menjadi setengah hari, jika merasa sudah mulai kuat maka naikan lagi menjadi puasa satu hari penuh.

Baca Juga: Persib Bandung Kontra Persebaya Surabaya, David Da Silva Siap Tampil Maksimal

2. Berilah Penghargaan

Anak-anak sangat menyukai hadiah, tentu saja hadiah tersebut bukan tanpa pengorbanan dan kerja keras, namun untuk melatih agar anak berpuasa orang tua bisa mengiming-ngimingi anak dengan hadiah jika mereka berhasil menjalankan ibadah puasa.

Dengan demikian anak akan merasa termotivasi dan semangat untuk berpuasa ketika diberikan hadiah.

3. Siapkan Hidangan Favorit

Momen berbuka puasa adalah hal yang sangat dinantikan oleh setiap umat muslim yang berpuasa, tidak terkecuali anak-anak.

Ketika berbuka puasa orang tua bisa menyajikan makanan favorit, atau jika dirasa bingung orang tua bisa menanyakannya terlebih dahulu kepada anak-anak makanan apa yang menjadi kesukaannya.

Akan tetapi katakan juga kepada anak ketika berbuka puasa jangan lapar mata atau mengikuti hawa nafsu dengan meminta banyak jajanan namun akhirnya tidak akan habis sehingga menjadi mubazdjir.

Baca Juga: David da Silva Tak Sabar Hadapi Sang Mantan: 100 Persen untuk Persib

4. Memberi Contoh

Keluarga adalah guru pertama bagi anak-anak, jika seorang anak ingin menjalankan ibadah puasa maka orang tuanya pun harus memberikan contoh yang baik buat mereka.

Kalau memang sedang tidak puasa karena halangan haid atau sakit beri pemahaman bahwa kondisi yang demikian dikecualikan dari kewajiban berpuasa.

5. Ngabuburit dengan kegiatan bermanfaat

Biasanya sebelum berbuka puasa ada aktivitas ngabuburit terlebih dahulu, buatlah aktivitas ngabuburit yang bermanfaat dirumah yang seru dan menyenangkan.

Dengan aktivitas yang seru dan bermanfaat perhatian anak akan teralihkan jadi anak tidak akan mengeluh dengan perutnya yang sakit dan keroncongan.

Nah, demikian tips mengajari anak berpuasa di bulan ramadhan.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler