Inilah Keutamaan dan Fadilah Shalat Tarawih di Hari Pertama Hingga Terakhir

1 April 2022, 10:55 WIB
Inilah Keutamaan dan Fadilah Shalat Tarawih di Hari Pertama Hingga Terakhir /zurijeta/freepik.com/

GALAMEDIA - Bulan Ramadan merupakan bulan yang paling dinantikan dan penuh amalan bagi mereka yang menjalankannya bersungguh-sungguh.

Banyak amalan yang bisa dikerjakan salahsatunya amalan shalat tarawih. Dari Abu Hurairah RA mengatakan bahwa Nabi Sallallahu Alaihi Wassalam telah bersabda:

“Siapa yang mendirikan sholat di amalam Ramadhan dengan penuh keimanan pada Allah dan mengharapkan pahala dari-Nya, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu”.

Baca Juga: 10 Negara yang Miliki Tradisi Unik Saat Ramadhan, Salah Satunya Menyalakan Meriam Menjelang Berbuka Puasa

Dalam hal ini, shalat tarawih merupakan ibadah yang sangat dianjurkan untuk dikerjakan selama bulan Ramadhan, sebab pahala dan keutamaannya sangat besar.

Shalat tarawih pun merupakan shalat malam atau Qiyamul Lail yang dilaksanakan pada malam hari dibulan ramadhan dan hukum Sholat Tarawih adalah sunnah muakkad atau sunnah yang dianjurkan.

Banyak keutamaan shalat tarawih dan sayang untuk dilewatkan. Bahkan Allah SWT akan mengampuni dosa dan memberikan pahala kepada yang mengerjakannya.

Baca Juga: Khutbah Jumat Singkat 1 April 2022: Persiapan Diri Menyambut Bulan Ramadhan

Beberapa Fadhilah terkandung disetiap malam shalat ramadan. Bahkan dalam kitab Durratun Nashihin terdapat suatu hadist dari Ali Bin Abi Thalib RA yang menyebutkan bahwa fadhilah sholat tarawih di bulan Ramadhan berbeda-beda setiap malamnya.

Dari mulai malam pertama hingga malam terakhir Ramadan terdapat banyak Fadhilah didalamnya.

Apa saja Fadhilah tersebut, berikut dibahas di bawah ini:

Baca Juga: 10 Ucapan Marhaban Ya Ramadhan 2022, Pas Banget untuk Dibagikan di Grup Keluarga dan Kerabat

1. Fadilah pada malam pertama shalat tarawih, seorang mukmin akan keluar dari dosanya seperti hari saat ia dilahirkan oleh ibunya.

2. Malam kedua diampuni dosanya dan kedua orang tuanya jika kedua orang tuanya beriman.

3. Malam ketiga tarawih, malaikat memanggil dari bawah arasy, “mulailah beramal tentu Allah akan mengampuni dosamu yang telah lalu”.

4. Malam keempat akan mendapatkan pahala seperti membaca Taurat, Zabur, Injil dan Al-Qur’an.

5. Malam kelima shalat tarawih Allah SWT memberinya pahala seperti orang yang mengerjakan sholat di Masjidil Haram, Masjid Madinah dan Masjidil Aqsha.

Baca Juga: Jadwal Film Menjelang Magrib 1 April 2022 di Bioskop CGV dan XXI Bandung, Lengkap Beserta Harga Tiket

6. Malam keenam Allah memberinya pahala orang yang bertawaf dibaitul ma’mur dn memohonkan ampun untuknya semua debu dan batu.

7. Malam ketujuh seakan akan dia telah berjumpa Nabi Musa AS dan membelanya melawan Fir’aun dan Haman.

8. Malam kedelapan Allah akan memberinya seperti apa yang diberikannya kepada nabi Ibrahim AS.

9. Malam kesembilan shalat tarawih seakan akan dia telah beribadah kepada Allah SWT seperti ibadahnya Nabi Muhammad SAW.

10. Malam kesepuluh Allah menganugerahkan kebaikan di dunia dan di akhirat.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 1 April 2022: Al ke Amerika, Nino Langsung Beraksi Dekati Reyna

11. Malam kesebelas dia akan keluar dari dunia, seperti pada saat dia dilahirkan dari ibunya.

12. Malam kedua belas ia akan datang pada hari kiamat sedang wajahnya bagaikan bulan pada malam purnama.

13. Malam ketiga belas dia akan datang pada hari kiamat dalam keadaan aman dan selamat dari segala keburukan.

14. Malam keempat belas para malaikat akan datang bersaksi untuknya bahwa dia benar-benar telah menegrjakan shalat tarawih, dan Allah tidak akan menghisabnya pada hari kiamat.

15. Malam kelima belas semua malaikat pemikul arsy dan pemikul kursi akan mendoakannya.

Baca Juga: Edelweiss Hospital Bandung Buka Vena Wasir Center, Layanan Terbaik Atasi Wasir dengan Teknologi Tinggi

16. Malam keenam belas Allah swt menulis untuknya selamat dari masuk neraka dan diberi kebebasan untuk masuk kedalam surga.

17. Malam ketujuh belas dia akan diberi pahala seperti pahala para nabi

18. Malam kedelapan belas Malaikat memanggilnya, “Hai hamba Allah, sesungguhnya Allah telah ridha kepadamu dan kedua orang tuamu".

19. Malam kesembilan belas Allah swt mengangkat derajatnya di surga firdhaus.

20. Malam kedua puluh Dia diberi pahala seperti pahala orang mati syahid dan para shalihin.

21. Malam kedua puluh satu Allah membangun untiknya sebuah gedung dari Nur di surga.

Baca Juga: Pertamina Resmi Naikan Harga Pertamax Jadi Rp12.500 perLiter Mulai Hari Ini

22. Malam kedua puluh dua dia akan datang di hari kiamat dengan aman dari segala macam

kesusahan dan kesedihan.

23. Malam kedua puluh tiga Allah SWT membangunkan untuknya sebuah kota di surga.

24. Malam kedua puluh empat dia akan memiliki 24 doa yang dikabulkan.

25. Malam kedua puluh lima Allah SWT akan mdnghilangkan siksa kubur darinya.

26. Malam kedua puluh enam Allah akan menerima pahalanya selama 40 tahun.

27. Malam kedua puluh tujuh dia akan lewat diatas shirath pada hari kiamat seperti kilat yang menyambar.

Baca Juga: Garudafood Bukukan Pendapatan Laba Bersih Rp 424,8 Miliar

28. Malam kedua puluh delapan Allah SWT mengangkat 1.000 derajat baginya disurga.

29. Malam kedua puluh sembilan Allah memberinya pahala seribu kali ibadah haji yang diterima.

30. Malam terakhir atau ketiga puluh Allah SWT berfirman “Wahai hambaKu, makanlah dari buah-buahan surge, mandilah dari air sungai salsabil dan minumlah dari telaga kautsar. Aku adalah Tuhanmu dan engkau adalah hamba-Ku".***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler