Dua WNI Termasuk di Antara Ratusan Korban Jiwa Akibat Kebakaran Hutan di Australia pada 7 Februari 2009

- 7 Februari 2021, 06:10 WIB
Ilustrasi kebakaran hutan dan lahan.
Ilustrasi kebakaran hutan dan lahan. /Pixabay/Skeeze

2009
Kebakaran hutan terjadi di Victoria, Australia, pada 7 Februari 2009. Peristiwa tersebut dianggap bencana alam terburuk dalam sejarah Australia.

Pasalnya, peristiwa tersebut telah menyebabkan setidaknya 173 korban jiwa, membakar habis 700 rumah, dan mencakup wilayah seluas kurang lebih 3.000 kilometer persegi.

Hingga minggu terakhir bulan Februari telah tercatat 210 orang tewas. Terdapat pula dua orang warga negara Indonesia, Rudi dan Dian Lesmana, di antara korban yang dinyatakan hilang.

Baca Juga: Soal Islam Agama Arogan, Cak Nun: Tak Peduli Abu Janda, Abu Lahab atau Abu Rokok, yang Penting Perkataannya!

Peristiwa ini memaksa Australia harus memperbaiki aturan keamanan kebakarannya.

Sekitar 150-an tokoh perfilman, aktor, olahraga, politik, dan permusikan menggelar acara penggalangan dana untuk membantu para korban dan pemerintah Australia menyatakan tanggal 15 Februari 2009 sebagai hari berkabung nasional bagi para korban bencana ini.***

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x