Penerapan Mindful Parenting untuk Mengubah Kebiasaan Makan Anak yang Salah

- 13 Oktober 2021, 20:16 WIB
Webinar parenting yang digagas Komunitas Menata Keluarga (eMKa) dan Yayasan Abhipraya Insan Cendekia Indonesia (YAICI), yang dilaksanakan secara virtual pada Rabu, 13 Oktober 2021.
Webinar parenting yang digagas Komunitas Menata Keluarga (eMKa) dan Yayasan Abhipraya Insan Cendekia Indonesia (YAICI), yang dilaksanakan secara virtual pada Rabu, 13 Oktober 2021. /Tangkapan layar/



GALAMEDIA – Parenting atau pola pengasuhan anak sejak usia dini menjadi poin penting dalam setiap pembahasan tentang tumbuh kembang anak.

Keberhasilan parenting tidak hanya akan menentukan bagaimana masa depan anak kelak, namun juga masa depan bangsa. Terlebih, dalam beberapa tahun mendatang, Indonesia akan mengalami bonus demografi.

Dalam webinar parenting yang digagas Komunitas Menata Keluarga (eMKa) dan Yayasan Abhipraya Insan Cendekia Indonesia (YAICI), yang dilaksanakan secara virtual pada Rabu, 13 Oktober 2021.

Konsep Mindful Parenting dikenalkan sebagai salah satu metode parenting yang efektif untuk mengajarkan kebiasaan-kebiasaan baik pada anak sejak dini.

Melly Amaya Kiong, Founder Komunitas Menata Keluarga menjelaskan konsep Mindful Parenting yang fokus pada kesadaran orang tua dalam mengasuh anak.

Baca Juga: Ingatkan Perubahan Iklim, DLH Kota Cimahi Harapkan Warga Lakukan Adaptasi

“Mindful parenting yaitu pola asuh orangtua dengan kesadaran penuh dalam memberikan perhatian dan tidak memberikan penilaian negatif terhadap pengalaman anak. Parenting dalam metode ini juga untuk menghindarkan orangtua dari stres yang diakibatkan pengasuhan (parenting stress), mampu menghargai pendapat dan tindakan anak, mampu melaksanakan peran sebagai orangtua, dan menjalin hubungan yang harmonis antara orangtua dan anak,” jelas Melly.

Metode Mindful Parenting ini juga efektif diterapkan untuk membiasakan anak dalam mengkonsumsi makanan dan minuman sehat.

“Contohnya saat anak minta es krim, ibu bisa tegaskan ‘mama kasih es krim karena kamu tidak batuk’, atau ‘karena kamu sedang batuk, mama tidak kasih es krim kali ini’, ini bisa diulang-ulang sehingga akhirnya anak paham dengan sendirinya. Cara-cara tidak menghakimi ini yang perlu orang tua terapkan untuk banyak aspek,” papar Melly.

Sementara dr Ali Alhadar, Sp.A(K), Anggota Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengatakan pemantauan tumbuh kembang anak harus dilakukan dengan baik dan benar, dengan memperhatikan pemberian ASI dan MPASI nya. Orang tua sebaiknya tidak memberikan peluang terhadap makanan dan minuman yang tinggi kandungan gula garam lemak (GGL), seperti susu kental manis.

Baca Juga: PDIP Sukses Satukan Nasionalis, NU dan Muhammadiyah, Faizal Assegaf Sarankan Gus Baha Dukung Puan Maharani

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x