Manfaat Tidak Makan Daging Bagi Penderita Penyakit Hati

- 5 Mei 2024, 16:56 WIB
Ilustrasi hidangan daging/Pexels/Malidate Van/
Ilustrasi hidangan daging/Pexels/Malidate Van/ /

GALAMEDIANEWS – Manfaat tidak makan daging bagi penderita penyakit hati ternyata memberikan dampak positif.

Hasil penelitian yang dipublikasikan di jurnal Clinical and Translational Gastroenterology menunjukkan bahwa sesekali tidak makan daging bisa mendatangkan manfaat bagi penderita penyakit hati stadium lanjut seperti sirosis.

Penderita sirosis biasanya memiliki kadar amonia tinggi karena hati gagal mengeluarkan racun itu dari dalam tubuh.

Hasil penelitian sebelumnya mengindikasikan bahwa beralih ke diet vegetarian dapat menurunkan level amonia pada penderita penyakit hati yang mengalami masalah kognitif.

Baca Juga: Kenapa saat Cuaca Panas Kita Harus Kurangi Konsumsi Kafein? Begini Kata Dokter Spesialis

"Sangat sulit melakukan perubahan pola makan dan perilaku dalam jangka panjang. Kami bertanya-tanya apakah melakukan perubahan sesekali bisa menjadi pilihan bagi pasien-pasien ini," kata penulis studi, Dr. Jasmohan Bajaj, dikutip oleh Medical Daily pada Minggu (5/5/2024).

"Pasien sirosis harus tahu bahwa melakukan perubahan positif dalam pola makan mereka tidak selalu sulit," ujarnya menjelaskan.

Peneliti melakukan penelitian dengan melibatkan 30 penderita sirosis yang suka makan daging di Richmond VA Medical Center.

Mereka dibagi dalam tiga kelompok, dan masing-masing kelompok mendapat satu dari tiga jenis burger dengan kandungan protein 20 gram, yakni burger dengan daging bagi atau sapi, burger dengan vegan pengganti daging, dan burger kacang vegetarian.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah