Sakit Lutut Mengganggu Aktivitas, Lakukan Cara Mudah Ini Menurut dr Zaidul Akbar

- 1 Januari 2022, 08:37 WIB
Ilustrasi sakit lutut dan cara mengatasinya menurut dr. Zaidul Akbar
Ilustrasi sakit lutut dan cara mengatasinya menurut dr. Zaidul Akbar /Pixabay.com/naturwohl-gesundheit



GALAMEDIA - Sakit lutut memang sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Apalagi ketika duduk bersila, rasa sakitnya akan makin terasa.

Namun jangan khawatir, Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar memberikan solusi bagi kita yang sering menderita sakit lutut.

Menurut dr. Zaidul Akbar, berat badan bisa jadi salah satu faktor penyebab sakit tersebut. Sebab tulang-tulang di tubuh kita ini menahan baban di atasnya.

"Jadi kalau ada orang yang sakit lutut, di samping mungkin mungkin ada radang, yang tidak kalah penting yang harus diperhatikan yakni turunkan berat badan," katanya dalam kanal Youtube BamolTV.

Baca Juga: Tato Ditubuh Para Anggota Yakuza Ternyata Tidak Sembarangan, Ini Maknanya Tato Mereka

Selain itu, lanjut dr. Zaidul Akbar, Allah SWT sudah menciptakan sejumlah makanan yang bila dikonsumsi bisa memperbaiki tulang.

Beberapa diantaranya yakni Brokoli, tripang laut dan lainnya.

Tidak itu saja, kata di. Zaidul Akbar, kita bisa berjemur dan mengkonsumsi garam.

"Karenanya mulai sekarang biasakan mengkonsumsi garam. Tapi garamnya yang benar," ujarnya.

Baca Juga: Hari Pertama di Tahun 2022, Cuaca di Sejumlah Kota di Indonesia Diprediksi Cerah

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x