Bikin Netes Air Mata, Kisah Wanita Penyapu Masjid Rasulullah, Ceramah Syekh Zahir Mahmood

- 12 Januari 2022, 10:58 WIB
Ilustrasi kisah wanita penyapu masjid.
Ilustrasi kisah wanita penyapu masjid. /Pixabay/nikitozawr

GALAMEDIA – Wanita begitu spesial dalam kehidupan ini. Dia yang melahirkan anak juga mengurusnya hingga mengenalkan padanya tentang makna dalam hidup ini.

Banyak sekali riwayat tentang wanita shaleha dalam islam. Dalam tayangan video di kanal YouTube Lampu Islam pada 9 Oktober 2020, dikisahkan oleh Syekh Zahir Mahmood mengenai wanita penyapu masjid Rasulullah.

Jika kau melihat kehidupan Rasulullah SAW, beliau memberikan banyak harapan kepada orang-orang. Nabi Muhammad SAW membuat mereka merasa sangat spesial menjadi dirinya sendiri dalam kehidupan ini.

Baca Juga: 7 Kurir Sabu dan Ganja Diringkus Satnarkoba Polres Sumedang

Syekh Zahir Mahmood mengisahkan bahwa ada seorang wanita yang tinggal di Madinah yang berasal dari Afrika. Pekerjaannya adalah penyapu kebersihan masjid.

Suatu saat Rasulullah SAW tidak melihat wanita tersebut, wanita itu telah menghilang beberapa hari.

Rasulullah SAW menanyakan hal tersebut kepada Sahabat r.a, "Kemana wanita yang biasanya membersihkan masjid? Aku tak melihatnya beberapa hari."

Lalu Sahabat r.a. berkata, "Ya Rasulullah dia meninggal malam lalu. Dan kami menguburnya di Jannatul Baqi."

Kemudian Rasulullah SAW berkata, "Kenapa kau tidak memberitahu?"

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x