Contoh Ceramah Singkat Kultum Ramadhan tentang Pentingngnya Ikhlas di Bulan Ramadhan

- 12 April 2022, 11:29 WIB
Contoh Ceramah Singkat atau Kultum Ramadhan tentang Pentingnya Ikhlas di Bulan Ramadhan
Contoh Ceramah Singkat atau Kultum Ramadhan tentang Pentingnya Ikhlas di Bulan Ramadhan /Unsplash.com/ Pedro Bariak

GALAMEDIA - Berikut ini contoh ceramah singkat kultum Ramadhan tentang Pentingnya Ikhlas di Bulan Ramadhan.

Contoh ceramah singkat atau kultum Ramadhan bertajuk Pentingnya Ikhlas di Bulan Ramadhan ini dapat menjadi salah satu referensi untuk disampaikan pada bulan Ramadhan tahun ini.

Dalam contoh ceramah singkat kultum Ramadhan ini dibahas mengenai pentingnya sikap ikhlas selama menjalani Ramadhan.

Baca Juga: Saham GoTo Resmi Tercatat di Bursa Efek Indonesia

Berikut contoh ceramah singkat kultum Ramadhan tentang Pentingknya Iklhas di Bulan Ramadhan dikutip Galamedia dari Ngaji.Id:

Contoh Ceramah Singkat atau Kultum Ramdhan tentang Pentingnya Ikhlas di Bulan Ramadhan

Ikhwati fillah,

Yang sangat penting untuk kita lakukan adalah musabah.

وَلْتَنظُرْ نَفْسٌ مَّا قَدَّمَتْ لِغَدٍ

Periksa, periksa! Apa yang harus selalu diperika? Bekal taqwa anda!

Baca Juga: Ade Armando Babak Belur Dihajar Massa Aksi Demo 11 April 2022 di Depan Gedung DPR

Ikhwani fillah,

Maka, satu diantara yang harus kita periksa adalah Ramadhan kita, yang Allah Subhanahu wa Ta’ala memberikan kesempatan emas, amal-amal yang telah diterangkan kepada kita segala macam bentuk amal Ramadhan yang sangat luar biasa.

Lihatlah! Perhatikanlah! Apa yang telah anda lakukan!? Dan buah-buah apa yang telah Anda dapatkan !?

Karena sesungguhnya didalam pendidikan Tarbiyah Ramadhan, ada pendidikan-pendidikan yang sangat bermanfaat yang akan mewujudkan kebahagiaan manusia di dunia maupun di akhirat. Diantaranya adalah pendidikan Ikhlas, pendidikan seorang untuk betul-betul menjadi seorang yang Mukhlis.

Sebagaimana hadits yang tadi disebutkan, bagaimana kita tiap hari, siang-malam siang-malam, diajak untuk diingatkan Ikhlas, Ikhlas, Ikhlas!

مَنْ صَامَ رَمَضَانَ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

Baca Juga: Ingin Memiliki Pengalaman Berkuliah di Luar Negeri? Berikut Rekomendasi Pertukaran Mahasiswa ke Luar Negeri

“barangsiapa yang melaksanakan shaum Ramadhan karena iman kepada Allah dan mengharapkan pahala (hanya dariNya) maka akan diampuni dosa-dosa yang telah dikerjakannya” (HR. Bukhari)

مَنْ قَامَ رَمَضَانَ إِيمَانًا وَاحْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ

“Barang siapa melakukan shalat malam pada Bulan Ramadhan karena keimanan dan mengharapkan pahala maka diampuni dosanya yang telah lalu” (HR. An-Nasa’i)

Ketahuilah Ikhwati fillah, bahwa Ikhlas adalah betul-betul sumber kebahagiaan. Bagaimana tidak bahagia, saudaraku? Yang pertama, hanya dengan ikhlas Anda akan menjadi orang yang selamat dari upaya penyesatan syaithon. Padahal MasyaAllah, syaithon telah menargetkan dan memprediksi dan telah dibenarkan prediksinya oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala, akan banyak manusia yang tidak selamat dari penyesatan syaithon.

Baca Juga: Spesifikasi Smartphone OPPO Reno 7 5G, Isi Daya 100 Persen dalam 31 Menit

لَأُغْوِيَنَّهُمْ أَجْمَعِينَ

“Akan kami sesatkan semua manusia, Yaa Allah”

ثُمَّ لَآتِيَنَّهُمْ مِنْ بَيْنِ أَيْدِيهِمْ وَمِنْ خَلْفِهِمْ وَعَنْ أَيْمَانِهِمْ وَعَنْ شَمَائِلِهِمْ ۖ وَلَا تَجِدُ أَكْثَرَهُمْ شَاكِرِينَ

Syaithon akan mendatangi manusia dari arah depan, dari arah belakang, dari arah kanan, dari arah kiri, semua akan digunakan untuk menyesatkan manusia dan target syaithon kebanyakan (Yaa Allah, akan Engkau dapatkan kebanyakan mereka tidak akan bersyukur kepada-Mu ) alias rata-rata kufur, baik kufur yang mengeluarkan dari Islam atau kufur nikmat, mereka tidak menjadi hamba yang bersyukur kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Ikhwati Fillah,

Syaithon akan memasang segala macam bentuk jerat, cara-cara dan kiat-kiat bagaimana menenggelamkan manusia dalam kelalaian kepada akhirat. Bagaimana membuat manusia tenggelam dalam hingar bingarnya dunia. Bagaimana manusia dibuat berat dengan amal-amal taat. Bagaimana manusia dibuat terdorong kuat untuk melakukan maksiat. Maka syaithon akan membuat manusia demikian, akan tetapi ada hamba-hamba Allah yang akan selamat dari jerat-jerat syaithon.

إِلَّا عِبَادَكَ مِنْهُمُ الْمُخْلَصِينَ ﴿٨٣﴾

“Kecuali hamba-hamba-Mu yang ikhlas” (QS. Shad[38]: 83)

Baca Juga: Digendong Mama Gigi, Ekspresi Kenzo Eldrago Wong Bikin Jatuh Hati Penggemar

Hamba Allah yang Mukhlis, yang ikhlas dalam menjalani kehidupan agamanya, Maka dia adalah hamba yang akan selamat dari upaya penyesatan syaithon, dan ini luar biasa. Karena belum tentu ‘ulama selamat, apalagi Juhala’ (red: orang bodoh), orang tua, anak-anak muda, semuanya target. Dan syaithon tidak akan melepas Anda sampai kesempatan terakhir sakaratul maut, syaithon tidak akan melepas anda!

Maka pendidikan Ikhlas menjadi faktor yang sangat besar seseorang untuk mendapatkan kesuksesan dan kebahagiaan.***

Editor: Rizwan Suandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah