Banyak Bersyukur dan Bermain Secara Teratur Bisa Berdampak Baik pada Fungsi Otak

- 30 Mei 2022, 11:48 WIB
Ilustrasi otak. Banyak bersyukur mempengaruhi kesehatan otak./diapordiamesupero.
Ilustrasi otak. Banyak bersyukur mempengaruhi kesehatan otak./diapordiamesupero. /

GALAMEDIA - Banyak Bersyukur ternyata bisa berdampak baik pada kesehatan otak. Selain bersyukur, gaya hidup juga tidak boleh dilupakan agar fungsi otak tidak menurun.

Kesehatan otak cenderung berkaitan dengan efek jangka panjang daripada efek langsung.

Hal ini dikatakan Sarag Sonja K. Billes PhD, penasihat sains untuk Solaray. Menurutnya, menjaga pola makan yang sehat dan rutinitas olahraga, dapat meningkatkan fungsi otak seiring bertambahnya usia.

Tidak itu saja, ada beberapa cara agar fungsi otak tidak menurun.

Baca Juga: Idap Tumor Payudara, Tangis Marshanda Pecah: I Have Breast Tumor!

Beberapa cara untuk memerangi penurunan fungsi otak sehingga dapat meminimalisir penuaan ataupun gangguan otak seperti dirangkum PMJNews dari Cleanpleats, Minggu 29 Mei 2022.

1. Bermain Secara Teratur

Menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga tidak hanya baik untuk kesehatan emosional, tetapi bisa untuk fungsi kognitif.

"Pandemi meningkatkan kesadaran akan pentingnya sosialisasi tentang kesehatan otak," kata Billes. Isolasi sosial dikaitkan dengan stres yang lebih tinggi, penurunan kognitif, dan peningkatan risiko demensia atau gangguan psikologis.

Baca Juga: Ini Deretan Film Bioskop Indonesia yang Hadir di Bulan Juni 2022, Kamu Mau Nonton yang Mana?

2. Banyak Bersyukur

Rasa syukur benar-benar mengubah jalur saraf otak, memerangi stres kronis, dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Latihan rasa syukur yang teratur bisa sesederhana memulai hari dengan menyatakan, atau menuliskan, tiga hal yang disyukuri.

3. Konsumsi Makan sehat

Mengkonsumsis buah dan sayuran serta menghindari makanan olahan, sangat bagus untuk otak. Sebab otak kita akan mendapat manfaat dari nutrisi penting lainnya seperti omega-3 dan antioksidan.

Billes merekomendasikan untuk mencari suplemen makanan yang dapat mengisi kekosongan jika tidak mendapatkan nutrisi ini secara cukup.

Baca Juga: Berkas Tersangka Kasus DNA Pro Diserahkan ke Kejaksaan, Ini Langkah Polri Selanjutnya

4. Tetap Terhidrasi

Otak terbuat dari sekitar 80 persen air, diikuti oleh lemak (11 persen), dan protein (8 persen). Otak bisa menyusut volumenya dan tidak berfungsi dengan baik jika tidak mendapatkan cukup air.

5. Olahraga Teratur

Banyakn menfaat dari olahraga termasuk untuk otak. Olahraga memiliki efek menguntungkan lainnya pada otak, termasuk meningkatkan kadar faktor neurotropik yang diturunkan dari otak (BDNF).

Penting untuk memperbaiki sel-sel otak dan membentuk hubungan baru antar sel-sel otak, meningkatkan aliran darah (yang mendukung fungsi optimal) mengurangi dampak kerusakan otak. stres, dan mencegah penurunan kognitif seiring bertambahnya usia.

Baca Juga: Spoiler dan Link Nonton Serial My Lecturer My Husband Season 2 Episode 1A, 1B dan 2A, Gratis dan Legal!

6. Teknik Pernapasan

Mengurangi stres sering menyebabkan tidur yang lebih baik. Pernapasan adalah cara yang sangat mudah untuk meningkatkan kesehatan otak.

Manfaatkan aplikasi yang menawarkan praktik terpandu, atau lakukan teknik pernapasan 4-7-8. Tarik napas selama empat detik melalui hidung, tahan selama tujuh detik, buang napas selama delapan detik melalui mulut.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x