Keutamaan Puasa Rajab Dilengkapi dengan Niatnya, Sayang Jika Tidak Dilaksanakan

- 22 Januari 2023, 09:15 WIB
Ilustrasi niat puasa Rajab yang keutamaannya sangat luar biasa.
Ilustrasi niat puasa Rajab yang keutamaannya sangat luar biasa. /Pixabay/iqbalnuril/

GALAMEDIANEWS - Keutamaan melaksanakan puasa Rajab 1444 H yang jatuh pada Senin 23 Januari 2023 akan dijelaskan dalam artikel ini termasuk niat puasa Rajab.

Bagi umat Islam, Bulan Rajab merupakan salah satu Asyurul Hurum atau sebuah bulan yang dimuliakan selain Dzulqqidah, Dzulhijjah dan Muharram.

Karenanya kita dianjurkan memperbanyak amal shaleh di bulan Rajab, termasuk melaksanakan puasa.

Baca Juga: FILM TERBAIK yang Bakal Dirilis di Bioskop pada Februari 2023

Bulan Rajab tahun 2023 atau 1 Rajab 1444 H, bertepatan dengan hari Senin tanggal 23 Januari 2023.

Berikut 6 keistimewaan Puasa Bulan Rajab bagi siapapun yang melaksanakannya seperti dilansirkan laman kudus.kemenag.go.id:

1. Puasa sebulan

Rasulullah SAW bersabda, "Barang siapa berpuasa pada bulan Rajab sehari maka laksana ia puasa selama sebulan, bila puasa 7 hari maka ditutuplah untuknya pintu neraka jahanam. Bila puasa 8 hari maka dibukakan untuknya 8 pintu surga . Dan apabila puasa 10 hari maka Allah akan mengabulkan semua permintaannya." (HR.At-Thabrani).

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Makanan Enak Di Meikarta Cikarang Bekasi

2. Amalnya selama 60 bulan.

Rasulullah SAW bersabda: "Barang siapa puasa pada tanggal 27 Rajab, Allah mencatatnya sebagaimana orang yang puasa selama 60 bulan." (Abu Hurairah).

3. Puasa selama 7 hari pada bulan Rajab maka akan menutup pintu neraka bagi yang melaksanakannya.

4. Puasa selama 8 hari pada bulan Rajab akan membuka 8 pintu surga untuknya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kuliner Bandung yang Cocok Disantap Saat Malam dan Hujan, Jajanan Kaki Lima Khas Bandung Banget!

5. Puasa selama 10 hari pada bulan Rajab maka akan menghapus dosa dosanya dan diganti dengan kebaikan .

6. Puasa sehari pada bulan Rajab maka akan mendapatkan air susu yang berasal dari sungai Rajab di surga.

Rasulullah SAW bersabda: “Sesungguhnya di surga terdapat sungai yang dinamakan Rajab, airnya lebih putih daripada susu dan dan rasanya lebih manis dari madu. Barang siapa puasa sehari pada bulan Rajab, maka ia akan dikaruniai minum dari sungai tersebut."

Baca Juga: LINK NONTON Tokyo Revengers Season 2 Episode 3, Takemichi Butuh Bantuan Sekutu Untuk Hadapi Bencana Masa Depan

Niat Puasa Rajab

Niat puasa Rajab bisa dibaca di malam hari atau pagi hari selama belum melakukan hal yang membatalkan puasa.

Berikut bacaan niat puasa Rajab:

نَوَيْتُ صَوْمَ شَهْرِ رَجَبَ سُنَّةً لِلّٰهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma Rajaba sunnatan lillâhi ta'âlâ.

Artinya: Aku berniat puasa Rajab, sunah karena Allah ta'ala.

Itulah keutamaan dan niat puasa Rajab 2023.***

Editor: Reza Rafaeza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x