5 Rekomendasi Tempat Bukber di Bogor Jawa Barat, Harganya Murah dan Seru saat Buka Bersama Teman atau Keluarga

- 23 Maret 2023, 16:37 WIB
Ada 5 rekomendasi tempat bukber di Bogor Jawa Barat, harganya murah dan seru saat buka puasa Ramadhan 2023 bersama teman atau keluarga. / kotabogor.go.id
Ada 5 rekomendasi tempat bukber di Bogor Jawa Barat, harganya murah dan seru saat buka puasa Ramadhan 2023 bersama teman atau keluarga. / kotabogor.go.id /

GALAMEDIA NEWS – 5 rekomendasi tempat bukber di Bogor Jawa Barat ini memiliki harga murah terjangkau dan seru saat berbuka puasa Ramadhan 2023 bersama dengan teman atau keluarga. Buka puasa bersama alias bukber menjadi tradisi di Indonesia selama Ramadhan.

Bahkan, beberapa rekomendasi tempat bukber di daerah Bogor pada bulan Ramadhan 1444 H sedang ramai ditelusuri warganet. Bogor merupakan salah satu Kota yang terkenal dengan surganya kuliner.

Namun, kebanyakan orang hanya mengetahui bahwa Bogor dikenal sebagai kota hujan. Nah, jika kamu berada di Kota hujan pada bulan Ramadhan 2023, maka kamu bisa mencoba bukber di sejumlah tempat rekomendasi ini.

Karena suasana berbuka puasa bersama terasa lebih nikmat bersama orang-orang terdekat. Tentunya bukber juga dapat menjadi ajang untuk merekatkan silaturahmi antar teman atau keluarga.

Sajian menu yang nikmat dan lezat di Bogor Jawa Barat dalam daftar 8 rekomendasi tempat bukber yang paling kami rekomendasikan ini bisa kamu pilih.  

1. Cungkring Pak Jum'at

Cungkring merupakan makanan khas Bogor terdiri dari kikil dan kepala sapi yang dimasak dengan bumbu kuning, kemudian dimakan dengan lontong dan sedikit saus kacang manis.

Kedai Cungkring pak Jumat menyuguhkan makanan enak cocok dijadikan acara bukber yang disajikan secara unik yaitu dengan daun pisang dan tusuk sate untuk membantu Anda menikmati makanan ini. Kamu bisa menemukan kuliner ini pada pagi hari di Jl. Surya Kencana, dekat persimpangan Gang Aut.

2. Asinan Bogor Ibu Yenny

Tempat cocok untuk buka bersama selanjutnya yaitu Asinan Bogor Ibu Yenny, Menyediakan makanan dengan sensasi yang diberikan oleh saus asam pedas khas Asinan Bogor memang membuat orang kesengsem.

Asinan Bogor adalah saus yang disiram di atas sayuran atau potongan buah disertai dengan kerupuk kuning dan kacang sebagai pelengkap. Asinan Bogor paling terkenal milik Ibu Yenny terletak di Jl Binamarga.

3. Soto Kuning Pak Yusup

Menawarkan soto kuning khas Bogor berisi potongan daging sapi dan jerohan kikil, babat, usus, lidah, limpa, otak dan lainnya.

Nantinya akan diolah dengan bumbu kuning khas kunyit dengan santan dan berbagai ramuan lain yang membuat soto ini terasa lezat.

Kamu bisa pergi ke tempat Soto Kuning Pak Yusup Jl. Surya Kencana untuk acara buka puasa bersama yang enak dan murah. Soto Kuning Pak Yusup terletak di Jl. Surya Kencana No.103, Babakan Pasar Bogor Tengah, Kota Bogor.

4. Warung Pak Inin

Warung Pak Inin menyuguhkan toge goreng khas Bogor yang merupakan makanan yang menggunakan bahan dasar toge yang direbus, kemudian dicampur dengan mie kuning, potongan tahu dan potongan Kupat.

 

Salah satunya adalah Warung Toge Pak Inin merupakan tempat makan yang cukup terkenal dengan Toge Gorengnya.  terletak di Jl Ir H Djuanda, Gg. Sukalaya, Paledang, Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

5. Roti Unyil Venus Pajajaran

Tempat rekomendasi bukber yang terakhir jatuh pada roti unyil Venus Pajajaran. Sesuai namanya, tempat ini menawarkan roti unyil.

Roti unyil datang dalam berbagai rasa, baik manis dan gurih, seperti coklat dan keju, ayam asap, dan nanas dan kelapa. Kalian bisa menemukan roti unyil Venus Pajajaran di Ruko V Point, Jl. Raya Pajajaran No.1, Sukasari, Kota Bogor.

Demikian mengenai rekomendasi beberapa tempat bukber di Bogor Jawa Barat yang harganya murah dan seru saat buka puasa Ramadhan 2023 bersama teman atau keluarga.***

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x