Belum Perpanjang Kontrak, BLACKPINK Diisukan Bakal Bubar Usai Tur Born Pink

- 15 September 2023, 06:32 WIB
BLACKPINK
BLACKPINK /Twitter @jnkrated/

GALAMEDIANEWS -- Kabar tak sedap untuk para Blink di seluruh dunia. Pasalnya, beredar rumor menganai bubarnya BLACKPINK karena belum memperpanjang kontrak dengan YG Entertainment.

Sudah tujuh tahun sejak BLACKPINK debut pada 8 Agustus 2016. Namun sampai saat ini, kelanjutan kemitraan mereka dengan agensi YG Entertainment masih belum jelas.

Hal ini tentu membuat para penggemar, masyarakat umum, dan orang-orang di industri hiburan gelisah, karena keputusan apa pun dapat berdampak signifikan bagi pasar saham.

Seakan tak peduli dengan perpanjang kontrak, BLACKPINK malah bersiap mengakhiri tur global atau Born Pink mereka di Gocheok Sky Dome yang dijadwalkan pada 16 dan 17 September.

Baca Juga: Jadwal One Piece Episode 1076: Kekalahan Kaido, Akhir dari Gear 5 Luffy

Dengan bagitu, beberapa orang berspekulasi bahwa tur ini mungkin menandai berakhirnya aktivitas BLACKPINK secara keseluruhan, sebagaimana dilansir dari Allkpop.

Kekhawatiran semakin meningkat karena ketidakpastian mengenai kinerja mereka sebagai gabungan di masa depan. Sampai saat ini, belum ada keputusan konkrit mengenai perpanjangan kontrak mereka dengan agensi.

Terlepas dari berakhirnya kontrak mereka, grup ini terikat secara profesional untuk menyelesaikan acara yang dijadwalkan.

Baca Juga: Hebat! BLACKPINK Kembali Cetak Rekor: Capai 33 Miliar Penayangan di YouTube, Lampaui Taylor Swift

Tak hanya itu, ada juga berbagai rumor yang beredar terkait perpanjangan kontrak Lisa. Agensi Tiongkok mengklaim bahwa Lisa kesulitan dalam menyelesaikan jadwalnya karena tidak jelasnya status perpanjangan kontraknya.

Menanggapi hal itu, YG Entertainment mengatakan bahwa pembatalan jadwal Lisa di bulan Agustus tidak ada hubungannya dengan status kontrak.

"Pembatalan jadwal Lisa di bulan Agustus tidak ada hubungannya dengan status kontraknya, dan perpanjangannya saat ini sedang dalam diskusi." kata YG Entertainment.

Bahkan Lisa dikabarkan telah menerima berbagai tawaran dari luar negeri, termasuk negara asalnya, Thailand, senilai ratusan miliar KRW.

Sementara baru-baru ini dia menolak proposal kedua dari YG, setelah tawaran perpanjangan awal mereka, dengan rumor yang menyebutkan YG menawarkan 50 miliar KRW kepada Lisa.***

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah