Hal Menakjubkan Bisa Jadi Membahayakan Kita, Agar Terhindar Bahayanya Baca Doa Ini

- 5 September 2020, 17:40 WIB
Ilustrasi berdoa.
Ilustrasi berdoa. /PIXABAY/

GALAMEDIA - Di dunia ini banyak hal yang menakjubkan terjadi. Baik berupa kejadian alam, pemandangan, kecantikan atau ketampanan seseorang, kepintaran dan keterampilan seseorang, dll.

Supaya sesuatu tersebut tidak membahayakan kita, maka kita dianjurkan untuk membaca doa berikut;

مَا شَاءَ اللهُ لَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ
Masya Allah la quwwata illa billah.
“Sesuatu dikehendaki Allah. Tiada kekuatan selain kekuatan Allah.”

Baca Juga: Doa Sholat Istikharah Lengkap dengan Niat, Tata Cara, dan Waktunya

Dalam laman bincang syariah disebutkan, membaca doa tersebut sesuai dengan hadits riwayat Ibnu Sunni dari Anas bin Malik, dia berkata bahwa sesungguhnya Rasulullah SAW bersabda;

من رأى شيئا فأعجبه فقال : ما شاء الله لا قوة إلا بالله لم يضره

“Barangsiapa yang melihat sesuatu yang membuatnya takjub, kemudian dia mengucapkan, ‘Masya Allah la quwwata illa billah (Sesuatu dikehendaki Allah. Tiada kekuatan selain kekuatan Allah), maka sesuatu tersebut tidak akan membahayakannya.” Waalohualam.****

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x