Indonesia Berduka, Relawan Jokowi Tutup Usia, Jubir Presiden: Beristirahatlah dalam Damai Bung!

18 Februari 2021, 14:23 WIB
Fadjroel Rachman. //Instagram.com/@fadjroelrachman

GALAMEDIA - Indonesia kembali berduka. Komisaris Independen PT Waskita Karya, Viktor S. Sirait meninggal dunia hari ini, Kamis, 18 Februari 2021.

Kabar duka tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman.

"Requiescat In Pace Bung Viktor Sirait. Komisaris Independen @waskita_karya Kamis 18 Februari 2021, yang juga Ketua Umum DPP BaraJP organ relawan Presiden @jokowi," begitu cuitan Fadjroel Rachman, dikutip Galamedia, Kamis, 18 Februari 2021.

Baca Juga: Puluhan Hotel Berbintang di Bandung Dijual Secara Online, GH Universal Dibanderol Rp 910 Miliar

Masih dalam cuitan yang sama, Fadjroel juga menulis kalimat doa.

"Kami mengenang semua kebaikan & perjuanganmu. Beristirahatlah dalam Damai Bung! ~ #JubirPresidenRI @JubirPresidenRI," begitu lanjutnya.

Viktor Sirait yang lahir di Porsea, Toba Samosir, Sumatera Utara, 17 Oktober 1974.

Baca Juga: Lima Drama Korea Ini yang Dijamin Menyayat Hati dan Bikin Baper

Ia meninggal dunia dalam usia 47 tahun, pada Kamis, 18 Februari 2021 dinihari.

Almarhum mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Sentra Medika Cibinong, sekitar pukul 03.00 WIB setelah mengalami serangan jantung.

Baca Juga: Viral Foto Jadul Mahasiswa Ujian Tahun 1960-an, Salah Satu Netter Salfok sama Dress Zaman itu

Almarhum Viktor dikenal sebagai Ketua Umum Barisan Rakyat Jokowi Presiden (Bara JP). Namun ia kemudian dipercaya menjadi Komisaris Independen PT Waskita Karya sejak tahun 2015.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler