Ferdinand Hutahaean Tanggapi Pengangkatan Said Aqil jadi Komisaris PT KAI: Semoga Menyadarkan Kaum Intoleran

5 Maret 2021, 11:55 WIB
Said Aqil Siroj. /Dok. NU Online/Suwitno

GALAMEDIA - Mantan politis Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean turut menanggapi pengangkatan Said Aqil Siradj sebagai Komisaris PT KAI.

Pengangkatan Said Aqil ini setelah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak ulang Dewan Komisaris PT KAI.

Ferdinand Hutahaean tampak mengucapkan selamat kepada Said Aqil Siradj, hal tersebut disampaikannya melalui akun Twitter pribadinya @FerdinandHaean3.

Baca Juga: Buku Harian Seorang Istri 5 Maret 2021: Dewa Nana Makin Mesra, Farah Berniat Menculik Sari

“Selamat untuk Bapak Kiai Said Aqil Siradj,” tulisnya dilansir Galamedia dari akun Twitter @FerdinandHaean3.

Ferdinand Hutahaean berharap dengan hadirnya Said Aqil dalam jajaran PT KAI akan meningkatkan kinerja perusahaan.

“Semoga kehadiran Pak Kiyai di PT KAI ajan mampu mendongkrak kinerja KAI. Semakin hebat, semakin maju,” tambahnya.

Baca Juga: Disingkirkan Borneo FC, Persib Gagal Pertahankan Piala Presiden, 5 Maret 2017

Selain itu, mantan kader Partai Demokrat ini mengharapkan hal lebih, yakni mampu menyadarkan kaum intoleran yang berada dalam BUMN.

“Kehadiran Bapak Kiai di KAI mampu menyadarkan kaum intoleran yang beranak pinak di BUMN,” ujarnya.

Oleh karena itu dengan BUMN bersih dari kaum intoleran, maka BUMN dan PT KAI mampu sebagai garda pembela merah putih dan Pancasila.

Baca Juga: Sejumlah Istilah dalam Sepak Bola yang Mungkin Anda Belum Tahu, Dari Player Escort Hingga Win Ugly

“KAI jadi garda pembela merah putih dan Pancasila,” tambahnya.

***

Editor: Dadang Setiawan

Tags

Terkini

Terpopuler