Gerhana Bulan Total 15-16 Mei 2022, Ini Jadwal dan Wilayah yang Bisa Menyaksikan

15 Mei 2022, 19:32 WIB
Ilustrasi Gerhana Bulan Toral 15-16 Mei 2022, Ini Wilayah yang Bisa Menyaksikan /Pexels/George Desipris

GALAMEDIA - Fenomena gerhana bulan total akan terjadi pada hari ini dan besok, Minggu-Senin, 15-16 Mei 2022.

Gerhana Bulan yang dikenal dengan Flower Moon ini disebut akan terlihat di beberapa wilayah di dunia.

Apakah Indonesia termasuk yang dapat menyaksikan fenomena gerhana bulan ini?

Melansir situs Space.com, gerhana bulan total ini akan dapat terlihat di Amerika, Antartika, Eropa, Afrika, dan Pasifik timur.

Baca Juga: Menang 3-1 Atas Myanmar U-23, Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Babak Semifinal SEA Games 2021

Selain itu, gerhana penumbra juga akan tampak di Selandia Baru, Eropa Timur, dan Timur Tengah.

Saat penumbra, bulan memang akan terlihat lebih gelap dan fase ini akan terjadi pada satu jam sebelum dan sesudah gerhana.

Dalam keterangannya, LAPAN juga mengonfirmasi bahwa Indonesia memang tidak termasuk yang dapat menyaksikan fenomena langka ini.

Baca Juga: Elf Travel Terguling di Emen, Subang, 15 Penumpangnya Luka-luka

LAPAN juga menegaskan bahwa puncak gerhana bulan pertama di 2022 ini akan terjadi pada Senin, 16 Mei 2022.

"Puncaknya akan terjadi pada 16 Mei 2022 pukul 04.00.33 UT atau 11.11.33 WIB," demikian kata LAPAN dikutip Galamedia Minggu, 15 Mei 2022.

Meskipun begitu, kita yang berada di Indonesia tetap dapat menyaksikan fenomena gerhana bulan total ini lewat live streaming di saluran NASA.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Ungkap Tak Butuh Subscriber: Kalau Mau Jujur, Saya Butuh VIEWS

Diketahui bahwa gerhana bulan total ini akan dapat disaksikan mulai pukul 08.32 WIB sampai 13.50 WIB dan puncaknya pada pukul 10.29.

Untuk dapat menyaksikannya, dapat langsung mengakses laman resmi NASA baik YouTube, Facebok maupun NASA Televisi atau klik di sini.***

Editor: Rizwan Suandi

Tags

Terkini

Terpopuler