Upaya Kolaboratif Cegah Maraknya Calo Tiket Konser Musik Internasional

28 Juni 2023, 11:58 WIB
Musisi internasional mulai marak mengadakan pertunjukan di Indonesia./ kemenparekraf.go.id /

GALAMEDIANEWS - Deretan musisi internasional mulai bergiliran mampir ke Indonesia untuk menggelar konser. Namun, ditengah kabar gembira bagi penggemar musik atas digelarnya konser tersebut, justru menimbulkan keresahan dari maraknya bermunculan calo tiket. Para calo tiket ini menjalankan aksinya dengan membeli tiket dalam jumlah banyak untuk dijual kembali dengan harga yang lebih mahal.

 

Bahkan kabar terbaru dampak maraknya calo tiket di Indonesia, membuat salah satu musisi internasional ternama mengurungkan niatnya untuk singgah ke Negeri Khatulistiwa ini.

Guna mencegah terjadinya tindak curang percaloan tiket konser, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) secara maksimal menjalin kolaborasi dengan pihak-pihak berwenang dalam upaya memberi jaminan keamanan dan kelancaran pelaksanaan konser di Indonesia, khususnya bagi konser musisi-musisi internasional.

Dilansir Galamedianews dari website kemenparekraf.go.id, dalam acara “The Weekly Brief With Sandi Uno" yang digelar secara daring, Senin 26 Juni 2023, Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events) Kemenparekraf/Baparekraf, Vinsensius Jemadu mengungkapkan Kemenparekraf memperkuat kerja sama dengan sejumlah pihak terkait untuk mencegah munculnya praktik percaloan tiket sekaligus memberi jaminan keamanan pada pelaksanaan konser.

Baca Juga: CATAT! Jadwal, Harga Tiket Konser “DEWA 19 featuring ALL STARS” Akan Digelar di Stadion Jalak Harupat Bandung

 

"Terkait law enforcement, Kemenparekraf bekerja sama dengan aparat penegak hukum untuk menindak tegas calo tiket dan memberikan sanksi yang sesuai. Agar dapat memberikan kepercayaan kepada musisi internasional bahwa Indonesia serius dalam memerangi praktik percaloan ini," ujar Vinsensius.

Lebih lanjut, Kemenparekraf dan pihak promotor akan terus berupaya memberikan informasi yang akurat kepada pihak Polri mengenai prosedur pembelian tiket konser. Sehingga, diharapkan dapat mencegah dan menindak dengan tegas praktik percaloan sejak awal.

"Kemenparekraf dan promotor juga berkolaborasi untuk menjaga akuntabilitas dan transparansi pelaksanaan event dengan mendorong promotor memberikan informasi yang jelas tentang harga tiket," imbuhnya.

Baca Juga: KONSER DEWA 19 Feat All Stars di Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Catat Tanggalnya, Tiket Presale Hari Ini!

 

Kemenparekraf juga mengimbau masyarakat agar lebih bijak dalam menggunakan media sosial terkait penyebaran informasi tentang pelaksanaan konser musisi internasional, sehingga dapat mencegah terjadinya penipuan oleh pihak tidak bertanggung jawab.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: kemenparekraf.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler