Polisi Tembak Pengikut Habib Rizieq, FPI Panjatkan Doa: Hancurkanlah Siapapun Pembuat Kebohongan!

- 7 Desember 2020, 15:06 WIB
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab.
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab. /ANTARA/Muhammad Iqbal/aww/ANTARA

GALAMEDIA - Sebanyak enam orang tewas saat polisi menembak kelompok yang diduga pendukung Habib Rizieq Shihab di Jalan Tol Jakarta Cikampek, Senin 7 Desember 2020.

Peristiwa tersebut terjadi saat anggota polisi tengah mengecek informasi terkait adanya pengerahan massa berkenaan pemanggilan Habib Rizieq, di Polda Metro, hari ini.

"Kelompok diduga MRS yang menyerang anggota (polisi) dilakukan tindakan tegas dan meninggal enam orang," tutur Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran.

Baca Juga: Amalsholeh.com Bantu Umat Muslim Menjalankan Amal Sholeh Setiap Hari

Menurut Fadil, polisi terpaksa menembak karena diserang oleh beberapa orang dari kelompok tersebut. Bahkan para pelaku menyerang petugas menggunakan senjata tajam dan senjata api.

"Penyerangan terhadap anggota Polri sedang melaksanakan tugas tadi pukul 00.30 WIB di Jalan Tol Jakarta Cikampek Kilometer 50," tandasnya.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran (kanan) bersama Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman menunjukkan barang bukti terkait penyerangan polisi di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin 7 Desember 2020.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran (kanan) bersama Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman menunjukkan barang bukti terkait penyerangan polisi di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin 7 Desember 2020.

Baca Juga: Sejumlah Warga Purwakarta Tolak Habib Rizieq

Anggota DPR RI, Fadli Zon pun langsung mengomentari tindakan tersebut melalui akun twitter pribadinya @fadlizon, Senin 7 Desember 2020.

Fadli mempertanyakan alasan polisi menembak mati kelompok tersebut.

"Knp sampai ada tembak mati? Memangnya mereka teroris? Polisi jgn gegabah gunakan senjata," cuitnya.

Tidak itu saja, Fadli juga yakin pendukung Habib Rizieq tidak dibekali senjata.

"Sy sangat yakin Pendukung Habib Rizieq cinta damai n tak dibekali senjata. Harus diusut tuntas," katanya.

Baca Juga: Sekolah Boleh Tatap Muka di 2021, Hasil Survei: Ini Alasan dan yang Perlu Dipersiapkan

Front Pembela Islam (FPI) pun bereaksi atas peristiwa penembakan yang menewaskan enam orang itu. Ketua Umum FPI sudah menyampaikan pernyataan secara terbuka, termasuk mengungkap kronologis kejadian.

Lewat akun Twitter resminya, FPI juga berkicau sesuatu yang menarik perhatian warganet.

"Tiba-tiba sekarang dibalik. 6 Laskar kami yg semalam hilang setelah diserang dan diculik, ke-6 nya Syahid. Dan difitnah sbg pelaku penyerangan," begitu cuitan FPI.

Dalam kicauannya itu, FPI juga menyertakan sebuah foto berisikan pernyataan pers terkait dengan peristiwa di Tol dan posisi Habib Rizieq pasca peristiwa tersebut.

"Yaa Rabb... Yaa Rabb... Hancurkanlah siapapun pembuat kebohongan," begitu lanjutan dari kicauan FPI.

Baca Juga: Enam Pengikut Habib Rizieq Tewas, FPI Ungkit Soal CCTV, Netizen: Tak Ada Kegaduhan di Tol

Warganet pun mengomentari cuitan itu. Mereka pun mendukung sikap FPI dan menghujat apa yang dilakukan oleh aparat.

"Menunggu seruan jihad dari ib, sudah gerah akan perlakuan rezim," begitu komentar warganet.

"Ya rab, semoga Allah jaga dan lindungi Habibana Rizieq dari kejahatan yg dilakukan penguasa," warganet lain memberikan komentarnya.

"Innalillahi....kok ada y pihak yg segitu bencinya sm HRS. Semoga semuanya selamat, IBRS n keluarga semoga selalu diberi perlindungan Allah SWT," netizen lain berkomentar.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x