Tanggap Covid-19, Menteri Desa Berikan Penghargaan Kepada Kepala Desa Padamukti

- 18 Desember 2020, 18:23 WIB
/

GALAMEDIA - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi RI Abdul Halim Iskandar memberikan penghargaan kepada Kepala Desa Padamukti Unang Rubaman atas prestasinya dalam melayani warga selama tanggap pandemi Covid-19.

Penghargaan itu setelah pihak kepala desa memberikan bantuan langsung tunai (BLT) yang bersumber dari APBD maupun APBN. 
Penghargaan diserahkan melalui Anggota DPR RI dari Fraksi PKB H. Cucun Ahmad Syamsurijal, sebagai mitra Kementerian Desa. 

Kang Cucun menyerahkan penghargaan kepada Kepala Desa Padamukti itu bersamaan dengan pelaksaaan reses atau serap aspirasi yang dilaksanakan di Aula Desa Padamukti, Jumat 18 Desmeber 2020.

Baca Juga: Politisi PDIP Geram dengan Demo 1812, Dewi Tanjung: Tangkap atau Tembak Mati!

"Penghargaan yang diberikan Pak Menteri Desa Abdul Halim Iskandar kepada Kepala Desa Padamukti itu atas prestasinya dalam melaksanakan program bantuan langsung tunai yang sangat dibutuhkan masyarakat disaat pandemi Covid-19. Penghargaan ini diberikan berkaitan dengan tanggap Covid-19," kata Kang Cucun. 

Sementara itu, Kepala Desa Padamukti menyatakan mendapatkan penghargaan dari Kementerian Desa sebagai bentuk pengakuan dan kepercayaan dari pemerintah pusat terhadap Pemerintah Desa Padamukti. 

"Penghargaan dari Kementerian Desa ini menjadi motivasi bagi kami untuk lebih giat lagi kedepan dalam melayani masyarakat," katanya. 

Baca Juga: Kampanye ShopeePay Semua Rp1 Cetak Rekor Baru, 100.000 Voucher Terjual pada 12 Menit Pertama di 1212

Dikatakan Unang, penghargaan yang diterimanya itu berkaitan dengan tanggap pandemi Covid-19 dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang terdampak, khususnya dalam menyalurkan bantuan langsung tunai. ***

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x