Masyarakat Bandung Barat Diajak Memilah Sampah Demi Kelestarian Lingkungan dan Peningkatan Ekonomi

- 30 Maret 2021, 10:42 WIB
Penanaman pohon di sekitar Sungai Citarum, Desa Galanggang, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, yang digelar Pemkab Bandung Barat bersama Le Minerale, Senin, 29 Maret 2021./Foto:Le Minerale
Penanaman pohon di sekitar Sungai Citarum, Desa Galanggang, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, yang digelar Pemkab Bandung Barat bersama Le Minerale, Senin, 29 Maret 2021./Foto:Le Minerale /

GALAMEDIA - Permasalahan sampah semakin dinamis dari waktu ke waktu, setiap hari volumenya pun semakin besar.

Berdasarkan data sumber timbunan sampah 2018 yang diperoleh dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, rumah tangga menjadi penyumbang sampah terbesar sebanyak 62 persen.

Seharusnya jika dimanfaatkan dengan baik, sampah bisa menjadi salah satu potensi ekonomi bagi masyarakat. Hal ini perlu mendapatkan perhatian serius, tidak hanya oleh pemerintah namun juga seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga: Artis Hollywood Ini Ternyata Lulusan Sastra Inggris, Salah Satunya Emma Watson.

Penyelesaian perlu dilakukan secara terpadu dan sistematik oleh semua pemangku kepentingan dengan didasari pada kesadaran, kepedulian, dan partisipasi besar masyarakat.
Pemerintah pusat maupun daerah sudah membuat aturan terkait pengelolaan sampah demi menekan pertumbuhan sampah setiap tahunnya.

Rendahnya kepedulian dan kesadaran masyarakat akan bahaya sampah, mengakibatkan banyaknya kerugian sebagai dampak dari pembuangan sampah yang tidak pada tempatnya.

Salah satu tempat yang sering menjadi sasaran lokasi pembuangan sampah oleh masyarakat yang kurang bertanggung jawab adalah sungai.

Untuk itu, edukasi mengenai permasalahan sampah harus terus dilakukan, karena sampah tidak hanya mencemari sungai tapi juga mengakibatkan banjir, salah satunya adalah penumpukan sampah di bantaran sungai.

Baca Juga: Segera Gabung! Raffi Ahmad Buka Lowongan Pekerjaan Besar-besaran di Rans Entertainment

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah