Soal Pernyataan Ngabalin, Rocky Gerung: Ngabalin Resah, Moeldoko Memang Mau Berhenti

- 2 April 2021, 13:14 WIB
Pengamat politik Rocky Gerung.
Pengamat politik Rocky Gerung. /Instagram/@rocky_gerung_official/

Baca Juga: Kisruh Polemik Partai Demokrat Mereda, Pendiri Partai Demokrat: Alhamdulillah, Allah Mendengarkan Doa Kami

Rocky menilai bahwa yang dilakukan oleh Ngabalin tidak ada gunanya.

“Jadi Moeldoko mundur atau tidak fakta moralnya publik tidak lagi percaya pada Moeldoko, jadi ga ada gunanya sebetulnya saudara siapa itu (Ngabalin) yang meminta Moeldoko supaya jangan mundur.”, sambung Rocky.

Menurut Rocky, Ngabalin juga akan diberhentikan oleh Presiden bersamaan dengan Moeldoko.

“Dan masuk akal sih, yang dimintakan oleh saudara Ngabalin kan, karena itu sebetulnya bukan soal survei apa engga, karena kalau disurvei akhirnya, Presiden bilang ‘ya dia diberhentiin aja’, yang diberhentikan bukan cuma Moeldoko, Ngabalin juga kehilangan kartu nama kan”, kata Rocky.

Baca Juga: Persib vs Persiraja, Hendri Susilo Sebut Partai Hidup Mati

Rocky juga menilai bahwa yang sebenarnya resah dan cemas adalah Ngabalin sendiri.

“Jadi yang resah sebetulnya adalah saudara Ngabalin”, lanjut Rocky sambil tertawa.

Rocky menilai bahwa Ngabalin sedang dilema, karena ini adalah ‘pertaruhan’ terakhir dalam masa jabatan Ngabalin.

“Peluang untuk ngoceh-ngoceh di berbagai stasiun tv udah gak punya lagi, gak dapet lagi kan, kalau diberhentikan tuh”, kata Rocky.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x