Viral Siswa Kibarkan Bendera Palestina, Politisi PDIP: Jangan Sampai Haramkan Bendera Merah Putih

- 1 Juni 2021, 09:51 WIB
Budiman Sudjatmiko tanggapi siswa-siswi yang diajari lagu jihad bela Palestina.
Budiman Sudjatmiko tanggapi siswa-siswi yang diajari lagu jihad bela Palestina. /Kolase foto dari Antara & Twitter

GALAMEDIA - Belum lama Twitter diramaikan video sejumlah siswa yang terlihat mengibarkan bendera Palestina dengan iringan lagu bertema jihad.

Video amatir yang diunggah akun Twitter @My_LoveNebe dan telah dilihat 74.500 kali itu pun menuai komentar.

"Semoga anak-anak kita masih mencintai BENDERA MERAH PUTIH. Tempat kita berpijak," tulis akun Twitter @My_LoveNeve seperti dikutip Galamedia, Selasa (1 Juni 2021).

Baca Juga: Ayu Ting Ting Tiba-tiba Menangis Tersedu-sedu, Begini Pembelaan Ivan Gunawan

Dalam video yang sama terdengar lantunan lagu dengan lirik, "Ya Allah izinkanlah kami berjihad di Palestina."

Para siswa tersebut mengibarkan bendera Palestina secara bersamaan dengan arahan dari guru.

Terkait hal tersebut, politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Budiman Sudjatmiko ikut  menanggapi.

Baca Juga: 10 Ucapan Hari Lahir Pancasila, Ini Cocok Dijadikan Status di Media Sosial

Budiman mengaku khawatir dan cemas jika para siswa lebih banyak mendapat pengajaran jihad membela Palestina ketimbang negara sendiri.

Selain lantunan lagu bertema jihad, Budiman juga menyinggung soal bendera Palestina yang terlihat lebih banyak dari bendera Merah Putih.

Menurut Budiman, persoalannya bukan pada aksi solidaritas Palestina, melainkan ajaran bela Palestina sedini mungkin ketimbang ajaran membela negara sendiri.

Baca Juga: Begini Cara Beda Rayakan Hari Lahir Pancasila, Penuh Nilai-nila Pancasila Lho!

Hal tersebut dicuitkan Budiman melalui akun Twitter sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Selasa, 1 Juni 2021.

"Saya bukan ultranasionalis, xenophobic (anti orang asing) & jg tak mau jd rasis. Tp di tengah solidaritas Palestina (yg adalah sah) dgn mengibarkan benderanya lebih banyak dr Merah Putih serta ada yg menyoalkan nyanyi 'Indonesia Raya', saya layak cemas," cuitnya.

Baca Juga: 5 Artis Ini Punya Prestasi di Bidang Akademik Lho, Tasya Kamila di Posisi Ketiga, Posisi Pertama Siapa Ya?

Budiman juga meminta agar video tersebut ditelusuri dan memastikan apakah guru-guru yang terlibat memiliki semangat nasionalisme tinggi atau tidak.

"Tolong cek apakah guru2 sekolah tsb bisa seheroik ini dgn bendera Merah Putih?" Budiman mengaku cemas jika para guru tersebut turut mengharamkan semangat nasionalisme.

"Jangan sampai mereka haramkan bendera Merah Putih & lagu 'Indonesia Raya'," pungkasnya.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x