Ancamannya Dinilai Rasis, Nama Risma Jadi Trending, Netizen: Harusnya Menteri Berjiwa Sosial Bukan Kolonial

- 14 Juli 2021, 10:19 WIB
Menteri Sosial Tri Rismaharini ikut membantu memasak. Ia melakukan monitoring secara intensif, operasionalisasi dapur umum yang berdiri di tujuh kota./dok.Kemensos
Menteri Sosial Tri Rismaharini ikut membantu memasak. Ia melakukan monitoring secara intensif, operasionalisasi dapur umum yang berdiri di tujuh kota./dok.Kemensos /

Diketahui, Risma berkunjung untuk meninjau kinerja ASN yang bertugas di dapur umum Balai Wyata Guna di Bandung, Jawa Barat. Mantan Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Surabaya ini mengaku kecewa dengan pelayanan yang dilakukan oleh ASN.

Karena dari hasil peninjauannya, yang bekerja di dapur umum hanya relawan Tagana sementara pegawai ASN bekerja di kantor. Menurut Risma, pihak ASN juga harus turun tangan bekerja di dapur umur, agar pelayanan lebih maksimal.

Baca Juga: Kritik Sambangi Mensos Risma Usai Ancam Pindahkan ASN: Alam Bawah Sadar Bu Risma Rendahkan Papua

Tidak lama kabar beredar, ancaman Risma terhadap pegawai ASN dinilai tidak etis, karena seolah rasis terhadap Papua. Bahkan namanya menjadi trending topic di media sosial Twitter pada Rabu, 14 Juli 2021.

“Bu Risma! Tanah Papua itu kaya EMAS dan sumber kekayaan Laut...jangan jadikan tanah itu tanah buangan orang2 IBU yg tidak bisa kerja & bodoh.. #Papua #PapuaIndonesia #rasis,” tulis @Richo***.

“Menteri SOSIAL Bu Risma, yg harusnya berjiwa SOSIAL, berbuat dan bertindak sosialis, berimpati, tp ternyata bertindak bak KOLONIAL BELANDA, mengancam ASN dibuang ke PAPUA. sptnya Papua tmpt buangan. Bu Risma, hrsnya dipecat @jokowi,” tulis @mhb***.

“Gmn klo Bu Risma aja yg pindah ke papua,” tulis @im***.

Serta masih banyak lagi cuitan lainnya. ***

 

 

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x