Obat Covid-19 Sulit Didapat, Susi Pudjiastuti: Stop Produksi Laptop Merah Putih Sebesar Rp17,42 Triliun

- 26 Juli 2021, 15:52 WIB
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Susi Pudjiastuti. /Instagram.com/@susipudjiastuti115
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Susi Pudjiastuti. /Instagram.com/@susipudjiastuti115 /

 

 

GALAMEDIA – Lonjakan kasus Covid-19 masih terus terjadi di Indonesia. Bahkan ketersediaan obat-obatan Covid-19 semakin menipis dan sulit didapatkan.

Selain sulit didapatkan, harga obat terapi untuk melawan virus tersebut juga dijual dengan harga tinggi di berbagai e-commerce yang ada.

Hal ini juga diperkuat saat Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyidak salah satu apotek di Bogor, Jawa Barat.

Presiden ke tujuh itu melakukan sidak ke satu apotek di Bogor pada Jumat, 23 Juli 2021. Melansir tayangan di kanal YouTube Sekretaris Presiden, Jokowi menanyakan ketersediaan obat antibiotik Oseltamivir, Acetromicin dan vitamin D3 5000UI.

Baca Juga: Sekolah-Pesantren Diproyeksi Jadi Sentra Vaksinasi Jabar

“Saya mau ini, mau cari obat antivirus yang Oseltamivir,” kata Jokowi.

Namun sayangnya Jokowi tak mendapatkan semua obat yang dicarinya. Dia pun menanyakan harus ke apotek mana untuk mendapatkan obat yang diperlukan.

Petugas apotek mengatakan tidak tahu dan memang belum dapat pasokan dari pusat. Sehingga Jokowi langsung menghubungi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin untuk menginformasikan serta menindaklanjuti hal tersebut.

Menanggapi ketersediaan obat yang semakin menipis, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti menyarankan pemerintah untuk menunda program Laptop Merah Putih.

“Tunda program beli / produksi laptop...” ujarnya melalui akun Twitter pribadi @susipudjiastuti Senin, 26 Juli 2021.

Baca Juga: Tahun Baru Islam Kerajaan Arab Saudi Mulai Terima Umrah, Simak Syaratnya untuk Jemaah Indonesia

Ia meminta untuk pemerintah mendahulukan seluruh hal yang bisa mempercepat penyelesaian penularan dan penyembuhan pasien Covid-19, tenaga kesehatan (nakes), serta fasilitas kesehatan (faskes).

“Dulukan semua hal yg bisa mempercepat penyelesaian penularan dan penyembuhan pasien covid, nakes dan faskes .. please please please,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, pemerintah telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 17.42 triliun untuk Laptop Merah Putih. ***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x