Angka Kematian Covid Dihapus, Syahrial Nasution: Sulit Hadapi Pemerintah yang Tak Mampu Jujur dan Transparan

- 11 Agustus 2021, 15:16 WIB
 Politisi Partai Demokrat, Syahrial Nasution.
Politisi Partai Demokrat, Syahrial Nasution. /Twitter @syahrial_ns/

Melalui akun Twitter pribadinya, Syahrial Nasution yang tampak kecewa, menyinggung pemerintah yang dianggapnya tidak mampu berbuat jujur dan transparan.

"Memang sulit menghadapi pemerintahan yang tidak mampu jujur dan transparan," kata Syahrial Nasution.

Tak hanya itu, ia juga menyinggung soal pemerintah yang meminta bekerja sama, namun selalu berakhir dengan penolakan berbagai usulan.

Kekecewaan Syahrial Nasution sangat terlihat tatkala ia menyebut pemerintah selalu mengharapkan dukungan tetapi di sisi lain sangat anti terhadap kritikan.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 11 Agustus 2021: Elsa Lakukan Reka Adegan, Mama Rosa Pingsan Melihatnya

"Meminta bekerjasama tp menolak usulan. Berharap dukungan tp anti kritikan," ungkapnya.

Oleh karena itu, Syahrial Nasution mengajak semua masyarakat supaya tidak mudah menyerah dalam hal mengungkap kebenaran.

Syahrial Nasution mengatakan bahwa kedepannya akan ada masa dimana kebenaran menemukan jalannya sendiri.

"Kita tidak boleh menyerah karena kebenaran akan menemukan jalannya," tegasnya.

Tak berhenti disitu, Syahrial Nasution kembali menyentil pemerintah yang disebutnya orang-orang pintar yang hilang kecerdasan.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x