BMI Jabar Peduli Pemuda Lapas, Ineu Purwadewi Sundari Puji Kreasi Seni Warga Binaan

- 22 November 2021, 18:31 WIB
Ketua BMI Provinsi Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari berfoto bersama warga binaan penghuni Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kota Bandung, Senin, 22 November 2021./dok.BMI Jabar
Ketua BMI Provinsi Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari berfoto bersama warga binaan penghuni Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kota Bandung, Senin, 22 November 2021./dok.BMI Jabar /

GALAMEDIA - Banteng Muda Indonesia (BMI) Provinsi Jawa Barat menggelar sejumlah kegiatan sebagai bentuk kepedulian terhadap para pemuda yang menghuni lembaga pemasyarakatan (lapas).

Dalam kegiatan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kota Bandung, Ketua BMI Provinsi Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari memuji beragam karya hasil kreasi dari warga binaan.

Tak hanya mampu membuat kerajinan tangan, para warga binaan Lapas ini juga mampu menampilkan kebolehannya dalam pentas seni.

Baca Juga: Heboh Ada Desakan Bubarkan MUI, Wakil Ketua MPR RI: Hentikan! Tak Produktif Untuk Kepentingan Bangsa

"Kami sangat mengapresiasi kreatifitas para warga binaan yang masih berusia muda. Setidaknya di masa pandemi covid-19 ini mereka dapat unjuk bakat walaupun dilakukan secara terbatas dengan protokol kesehatan yang ketat," ujar Ineu.

"Kami sangat senang dapat bersilaturahmi, bisa tiktokan bareng," lanjut Ineu di sela kegiatan Apresiasi Kreasi dan Sharing Session Bersama Anak Negeri yang digelar DPD BMI Jawa Barat di LPKA Kota Bandung, Senin, 22 November 2021.

Ketua BMI Provinsi Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari saat berbicara di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kota Bandung, Senin, 22 November 2021./dok.BMI Jabar
Ketua BMI Provinsi Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari saat berbicara di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kota Bandung, Senin, 22 November 2021./dok.BMI Jabar

Ineu menilai, lembaga pemasyarakatan memang harus berfungsi sesuai dengan​ namanya, yaitu memasyarakatkan​ warga binaan.

Sehingga saat mereka keluar dari lembaga pemasyarakatan dapat bersaing dan bertahan dengan lingkungannya dengan baik dan akhirnya mereka dapat hidup lebih baik, mapan dan sejahtera.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x