Ustaz Abdul Somad Diminta Ditangkap, Ali Syarief: Mau Sampai Kapan Perang-perangan Model Begini?

- 11 Januari 2022, 18:45 WIB
Ali Syarief.
Ali Syarief. /Twitter @alisyarief/

GALAMEDIA - Pegiat media sosial, Ferdinand Hutahaean resmi ditahan di Mabes Polri usai ditetapkan sebagai tersangka kasus ujaran kebencian bernuansa SARA.

Sebelumnya pegiat media sosial tersebut menjalani pemeriksaan hingga hampir 12 jam di Bareskrim Polri sejak pukul 10.25 WIB.

Usai ditetapkan sebagai tersangka, Ferdinand langsung menjalani penahanan pasalnya penyidik khawatir tersangka melarikan diri.

Baca Juga: Pelatih Shin Yakin Masa Depan Timnas Indonesia Bersinar: Indonesia Lebih Terlihat Harapannya

Seiring dengan kabar tersebut, nama Ustadz Abdul Somad ikut menjadi perbincangan publik hingga trending tagar #AbdulSomad di media sosial Twitter.

Berdasarkan pantauan Galamedia, banyak warganet yang meminta agar Polisi juga mengusut UAS mengenai beberapa ceramahnya yang dianggap melecehkan agama lain.

"Kalau Ferdinand ditahan, Abdul Somad juga harus ditahan. Hukum jangan tebang pilih pak
@Polripresisi @CCICPolri @divpropampolri @DivHumas_Polri @ListyoSigitP," komentar @KakekHalal.

Baca Juga: Dukung PTM 100%, SD Darul Hikam Laksanakan Vaksinasi Bagi Pelajar

"Ferdinand ditahan, Cebong langsung ramai² meminta polisi untuk menangkap Ust Abdul Somad perihal kajian beliau khusus hadist didalam Masjid soal Patung Salib," komentar @StoryNayua

Halaman:

Editor: Annisa Nur Fadillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x