Percantik Kota, Pemkot Bandung Akan Mulai Buat Jalur Kabel Bawah Tanah

- 28 Januari 2022, 22:00 WIB
Sekda Kota Bandung Ema Sumarna telah memantau proses tersebut dengan bersepedah bersama sejumlah kepala dinas lainnya pada Jumat, 28 Januari 2022.
Sekda Kota Bandung Ema Sumarna telah memantau proses tersebut dengan bersepedah bersama sejumlah kepala dinas lainnya pada Jumat, 28 Januari 2022. //Humas Kota Bandung/

GALAMEDIA - Bandung merupakan kota yang terkenal akan keindahannya, bahkan kerap disebut dengan julukan Paris Van Java.

Namun sayangnya banyaknya kabel menjutai di wilayah Kota Bandung, menganggu keindahan kota tersebut.

Namun mulai saat ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung akan menurunkan kabel di udara ke titik pertanahan (bumi), atau bisa disebut dengan grounding.

Grounding kabel adalah proses pembuatan jalur kabel tersendiri yang dipasangkan pada instalasi rumah menuju titik pertanahan.

Pemkot Bandung membuat target pada 2023 mendatang, beberapa wilayah kota Bandung tidak akan ada lagi kabel yang menjutai.

Baca Juga: 18 Pegawai KPK Terpapar Covid-19, Seluruh Ruangan Kerja Disemprot Disinfektan

Hal itu diungkap oleh Sekretaris Daerah (Sekda) kota Bandung, Ema Sumarna.

Diketahui Ema Sumarna telah memantau proses tersebut dengan bersepedah bersama sejumlah kepala dinas lainnya pada Jumat, 28 Januari 2022.

Ema Sumarna melihat proses grounding kabel, saat menyusuri jalan Juanda dan jalan Riau, kota Bandung.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah