Inovasi Urban Digital Farming, Goopo Inovasi Indonesia Kembangkan Sayap Sasar Penggemukan Ternak Domba

- 8 Februari 2022, 18:14 WIB
CEO Goopo Inovasi Indonesia, Arya Wicaksana memberikan penjelasan kepada para peternak domba, beberapa waktu lalu.
CEO Goopo Inovasi Indonesia, Arya Wicaksana memberikan penjelasan kepada para peternak domba, beberapa waktu lalu. /

GALAMEDIA - Platform urban farming digital buatan anak negeri, Goopo Inovasi Indonesia mengembangkan sayapnya dengan menyasar penggemukan ternak domba. Setelah sebelumnya telah bermitra dibidang penggemukan ternak sapi.

CEO Goopo Inovasi Indonesia, Arya Wicaksana mengatakan untuk penggemukan ternak domba, pihaknya berkolaborasi dengan Villa Ternak Indonesia. Lebih jauh, kolaborasi tersebut ditandai dengan penandatanganan kerjasama yang telah dilakukan di Kampung Cikeray, Cilegon, Banten yang menjadi lokasi peternakan, beberapa waktu lalu.

"Kerjasama kami dengan PT. Villa Ternak Indonesia ini, inline dengan upaya kita untuk diversifikasi produk dan pengembangan wilayah jaringan hingga ke Provinsi Banten. Karena, bisnis kami di bidang pengembangan ternak sapi, nah Villa Ternak Indonesia itu di dombanya," ungkapnya saat dihubungi melalui telepon seluler, Bandung, koordinasi Selasa, 8 Februari 2022.

Menurutnya dengan kerjasama ini, kedepan pilihan paket usaha ternak Goopo tawarkan kepada masyarakat akan semakin bervariatif, dengan hadirnya paket usaha ternak sapi dan domba ini.

Baca Juga: Masuk Aglomerasi Bandung Raya, Hanya Tiga Kecamatan di Sumedang Terapkan PPKM Level 3

Dikatakannya melalui platform tersebut, pihaknya memberikan kesempatan bagi para konsumen yang menginginkan pengalaman beternak secara digital. Dengan besaran nilai paket ternak yang lebih terjangkau melalui platform Goopo, sebelum mengambangkan peluang bisnisnya ke arah yang lebih besar.

"Kenapa kami juga menawarkan juga paket usaha ternak domba, karena selain sebagai alternatif lain bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi, namun belum memiliki kecukupan dana untuk beli paket usaha peternakan sapi. Maka dapat memulainya dengan mencoba paket usaha peternakan domba dulu. Apalagi kisaran harganya, mulai dari Rp. 1,8 - 2,5 juta tergantung berat dombanya, sehingga ini lebih terjangkau," jelasnya.

Arya menjelaskan, dengan hadirnya kerjasama ini, turut berdampak pada jaringan kemitraan Goopo yang semakin luas, dimana sebelumnya Goopo telah bekerjasama dengan CV. Ben Benua Sejahtera (BBS Farm) untuk lokasi peternakan sapi di wilayah Jatinangor, Subang, dan dua lokasi peternakan di Cikalong Wetan.

Sedangkan dengan PT. Villa Ternak Indonesia, untuk jaringan peternakan di wilayah Cilegon, dengan kapasitas daya tampung yang mencapai kurang lebih tiga ribu ekor domba. Kemampuan tersebut, mampu memenuhi kebutuhan di wilayah Banten dan sekitarnya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x