Diresmikan Wabup Garut, Rumah Sakit Malangbong Akhirnya Bisa Beroperasi

- 8 Februari 2022, 19:21 WIB
Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman, didampingi Kadinkes Garut, Naskut Farid, menengok sejumlah pasien yang tengah menndapatkan perawatan di RS Malangbong, Selasa 8 Februari 2022.
Wakil Bupati Garut, Helmi Budiman, didampingi Kadinkes Garut, Naskut Farid, menengok sejumlah pasien yang tengah menndapatkan perawatan di RS Malangbong, Selasa 8 Februari 2022. /Agus Somantri/Galamedia/

GALAMEDIA- Rumah Sakit Malangbong yang berlokasi di Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut akhirnya sudah bisa beroperasi dan dapat digunakan oleh warga untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, khususnya warga Malangbong dan sekitarnya.  

Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman, mengatakan, Rumah Sakit Malangbong merupakan salah satu fasilitas kesehatan (faskes) yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Malangbong, dikarenakan jarak antara Kecamatan Malangbong ke rumah sakit umum daerah cukup jauh.

"Jadi masyarakat Malangbong ini kalau ke Garut itu jaraknya cukup jauh, kalau dihitung dengan jam bisa sampai 2 jam ya kemudian juga ongkosnya juga ya relatif cukup mahal ya," ujarnya saat meresmikan RS Malangbong, Selasa 8 Februari 2002.

Baca Juga: PPKM Level 3 Kota Bandung, Jam Operasional dan Pengunjung Kafe, Restoran dan Hotel Kembali Dipangkas

Menurut Helmi, masyarakat sangat antusias dengan adanya Rumah Sakit Malangbong ini, meskipun fasilitas serta tenaga kesehatannya masih terbatas. Ia menyebutkan, sampai saat ini sudah banyak masyarakat yang dirawat di Rumah Sakit Malangbong.

"Dengan adanya kehadiran rumah sakit ini walaupun masih harus banyak dilengkapi ya, ini antusias semua masyarakat luar biasa, terbukti baru saja beberapa hari sudah 7 orang yang melahirkan," ucapnya.

Helmi menuturkan, pihaknya berencana untuk menempatkan 4 dokter spesialis di RS Malangbong, antara lain dokter spesialis penyakit dalam, dokter spesialis anak, dokter spesialis obgyn, dan dokter spesialis gigi.

Baca Juga: 5 Gejala Trauma yang Umum Terjadi, Salah Satunya Sering Menyakiti Diri Sendiri

Selain itu, terang Helmi, di tahun ini pihaknya juga akan segera melengkapi beberapa fasilitas seperti 50 buah bed (tempat tidur pasien), rontgen, peralatan ICU, serta peralatan lainnya.

"Ya jadi bisa dipakai dulu dengan fasilitas yang ada, kurang apa nanti akan terus kita lengkapi (fasilitas)," katanya.

Helmi berharap, masyarakat dapat memanfaatkan Rumah Sakit Malangbong dengan baik, meskipun saat ini fasilitasnya masih terbatas. Menurutnya, pihaknya akan terus melakukan langkah-langkah demi meningkatkan derajat kesehatan, khususnya bagi masyarakat Malangbong.

Baca Juga: Rilis Lagu Baru, Marion Jola Gandeng Fadly Faisal Sebagai Modelnya, Warganet Girang: Demi Apa Fadly?

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes)Kabupaten Garut, dr. Maskut Farid, menyebutkan pihaknya akan segera melengkapi alat kesehatan serta menambah ruang rawat inap yang ada di Rumah Sakit Malangbong, dengan anggaran kurang lebih Rp1,5 miliar.

Sedangkan untuk Sumber Daya Manusia (SDM)-nya sendiri, lanjut Maskud, akan dibantu oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Malangbong dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Slamet Garut.

"Operasionalisasi rumah sakit ini dibantu oleh tim puskesmas dan juga dari rumah sakit dr. Slamet Garut, sehingga mudah-mudahan terus kita kembangkan. Intinya mudah-mudahan menjadi rumah sakit yang refresentatif," ucapnya.***

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x