Mengenal Sejarah Pasar Astana Anyar Bandung, Ada kuburan tua di tengah kota

- 10 Desember 2022, 11:44 WIB
Kini Astana Anyar lekat dengan pasar loaknya yang terbilang cukup lengkap, lantas bagaimana sejarah Astana Anyar sebenarnya?
Kini Astana Anyar lekat dengan pasar loaknya yang terbilang cukup lengkap, lantas bagaimana sejarah Astana Anyar sebenarnya? /Instagram @Boenya_wiradinata

Salah satu tempat yang terkenal di kecamatan ini ialah tukang loak atau barang-barang bekas yang terhampar di pinggir Jalan Astana Anyar.

Hampir semua kebutuhan otomotif maupun rumah tangga ada di sini.

Lokasinya dekat Lapangan Tegalega Bandung tidak jauh dari Alun-Alun Kota Bandung, Masjid Raya Bandung dan Museum Sri Baduga.

Banyak sekali jenis barang bekas atau loak yang dijual di pasar loak Astana Anyar.

Pasar Loak ini menjadi surga bagi anda yang suka barang-barang antik.

Para pedagang barang loak di sini membuka lapak dagangannya di sepanjang Jalan Astanaraya hingga Jalan Pajagalan serta Lapangan Tegallega, Bandung.

Baca Juga: PERSIB VS PERSEBAYA Hari Ini, Banyak Menyangsikan Kebugaran Para Pemain, Ini Kata Pelatih Fisik Persib Bandung

Barang yang dijual di pasar loak Astana Anyar sangat bervariasi antara lain ada mesin tik, radio, televisi mini, kompor gas, nintendo, kipas angin,

Jika beruntung Anda akan menemukan barang bekas seperti sepeda, jam tangan, kamera analog & digital, helm, keranjang bayi, rice cooker serta kloset duduk pun ada di sini.

Tidak hanya jenis barang-barang rumahan saja, sejumlah pedagang barang bekas di pasar loak Astana Anyar ini pun menawarkan beragam jenis aksesoris.

Halaman:

Editor: Rahma Nurjuandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah