Wardah ‘Beauty Halal Trend’ Ajak Masyarakat dan Influencer untuk Gunakan Kosmetik Halal 

- 28 Januari 2023, 17:23 WIB
Diskusi Panel Wardah : Halal Beauty, Wardah ajak masyarakat dan Influencer untuk menggunakan kosmetik-kosmetik halal. Acara ini berlangsung di Sabuga Kota Bandung, Sabtu, 28 Januari 2022 
Diskusi Panel Wardah : Halal Beauty, Wardah ajak masyarakat dan Influencer untuk menggunakan kosmetik-kosmetik halal. Acara ini berlangsung di Sabuga Kota Bandung, Sabtu, 28 Januari 2022  /Liputan/

 

 

GALAMEDIANEWS - Setelah sukses digelar di Jakarta pada tahun 2020 lalu, ‘Takjub Akbar 2023’ kembali hadir di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Kota Bandung pada 27-29 Januari 2023. Salah satunya talkshow bertajuk Wardah ‘Beauty Halal Trend’ yang diadakan oleh PT Paragon. 

Komunitas ‘TemanTajir’ menggelar ‘Takjub Akbar 2023’ ini bekerja sama dengan Kahf, Wardah, Hijra Bank dan Kementerian Hukum dan HAM, merupakan ajang transfer knowledge para profesional muslim, tokoh inspiratif hingga pelaku UMKM lokal. 

Takjub Akbar 2023 menjadi wadah untuk menggali dan memberikan motivasi dengan menghadirkan lebih dari 180 pembicara lokal dan internasional dengan beragam latar belakang usaha dari fashion hingga perbankan yang dirangkum menjadi lebih dari 60 tema diskusi penuh inspirasi. 

Baca Juga: Jangan Lewatkan Double Cleansing, Ini 5 Rekomendasi Micellar Water, Bisa Kamu Gunakan Tanpa Menguras Kantong

Selain menghadirkan pembicara-pembicara yang kompeten di bidangnya, dalam Takjub Akbar 2023 ini juga menghadirkan lebih dari 75 tenant dan 20 workshop untuk memberikan inspirasi kreatif hingga kepercayaan diri bagi UMKM dan masyarakat pada umumnya. 

Wardah Beauty Halal Trend Kenalkan Kosmetik Halal

Halal kini tengah menjadi trend dan keharusan untuk semua produk, termasuk kosmetik. Kosmetik halal kini tengah berkembang di tingkat nasional dan internasional. Salah satu brand yang jadi pionir kosmetik-kosmetik halal di Indonesia adalah Wardah. 

Secara definisi, halal beauty merujuk pada produk-produk kecantikan baik itu makeup, skincare, bodycare atau hair care yang proses pembuatannya sesuai dengan ajaran agama Islam. Tidak hanya menggunakan bahan-bahan yang halal, tetapi prosesnya juga harus diperhatikan. 

Halaman:

Editor: Fasya Askanti

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x