Imbas Longsor di Gununghalu Kabupaten Bandung Barat, Jalan Perbatasan Antara Dua Desa Terputus!

- 26 April 2024, 15:29 WIB
 Tebing setinggi 120 meter di Kampung Muncanglega RT 02 RW 01 Desa Sukasari, Kecamatan Gununghalu Bandung Barat alami longsor menyebabkan jalan perbatasan dua desa terputus.***(Sumber Foto : Deni Supriatna /GALAMEDIANEWS //)
Tebing setinggi 120 meter di Kampung Muncanglega RT 02 RW 01 Desa Sukasari, Kecamatan Gununghalu Bandung Barat alami longsor menyebabkan jalan perbatasan dua desa terputus.***(Sumber Foto : Deni Supriatna /GALAMEDIANEWS //) /

 

GALAMEDIANEWS - Tebing setinggi 120 meter yang berada di Kampung Muncanglega, RT 02, RW 01, Desa Sukasari, Kecamatan Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat (KBB) mengalami longsor akibat hujan deras mengguyur sejak pukul 7.00 WIB. pada Kamis, 25 April 2024.

Menurut Camat Gununghalu, Hari Mustika, akibat longsor tersebut, akses jalan perbatasan antara Cisuru Sukasari-Tamanjaya tertutup oleh material tanah, batu, dan pohon.

"Akibat longsor jalan terputus total dan tidak bisa dilalui oleh kendaraan roda 2 maupun roda 4," ujar Camat Gununghalu, Hari Mustika pada Jumat, 26 April 2024.

Baca Juga: Bentuk Kepedulian, YBM PLN UP3 Majalaya Gelar Khitanan Masal untuk Anak Dhuafa

Untuk Membersihkan Material Longsoran Yang Menutupi Jalan Dibutuhkan Alat Berat

Dijelaskan Hari, untuk proses pembersihan jalan yang dipenuhi material tanah, diperlukan bantuan alat berat, sehingga bisa segera diselesaikan dan dapat dilalui kembali oleh kendaraan. "Untuk membersihkan material longsor. Kami membutuhkan alat berat," ucapnya.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, kata Hari, 1 unit rumah yang dihuni oleh 2 kepala keluarga (KK) terancam terdampak longsor susulan.

Oleh karenanya, Hari menyarankan beberapa petugas untuk melakukan penanganan dan berkoordinasi dengan perangkat desa guna melakukan pendataan warga yang terdampak longsor.

"Kami sudah memberikan imbauan agar masyarakat selalu waspada terhadap potensi longsor susulan karena diperkirakan masih ada ancaman tanah longsor susulan," tuturnya.

Halaman:

Editor: H. Bambang Priambodo

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x