PROFIL Ema Sumarna Plh Walikota Bandung, Gantikan Yana Mulyana yang Kena OTT KPK

- 15 April 2023, 16:57 WIB
Sekda Kota Bandung, Ema Sumarna yang bakal jadi Plh Walikota Bandung usai Yana Mulyana ditangkap KPK.
Sekda Kota Bandung, Ema Sumarna yang bakal jadi Plh Walikota Bandung usai Yana Mulyana ditangkap KPK. /

GALAMEDIANEWS - Berikut ini profil Ema Sumarna yang akan menjadi Plh Walikota Bandung usai Yana Mulyana terjaring OTT KPK pada Jumat, 14 April 2023.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil sudah memberi sinyal Sekda Ema Sumarna kemungkinan besar akan menjalankan fungsi harian Walikota Bandung untuk sementara selama proses pemeriksaan Yana Mulyana di KPK berlangsung.

Ridwan Kamil menyebut sudah berkoordinasi dengan Menteri Dalam Negeri yang mana sesuai aturan pejabat tertinggi pada birokrasi Pemkot Bandung akan menjadi Pelaksana Harian.

Baca Juga: Walikota Bandung Yana Mulyana Kena OTT KPK, Karang Taruna: Warga Kecewa, Marah dan Sakit Hati

Baca Juga: PROFIL Yana Mulyana Wali Kota Bandung yang Kena OTT KPK, Naik Tahta Gantikan Oded M Danial

"Saya sudah konsultasi ke Pak Mendagri sementara sesuai aturan PLH - nya adalah Pak Sekda selaku posisi tertinggi di birokrasi," kata Ridwan Kamil.

Gubernur berharap peristiwa OTT Walikota Bandung menjadi yang terakhir dan tidak ada lagi pejabat yang tersandung kasus korupsi di Jabar.

"Saya berharap ini yang terakhir, ini doa tulus saya supaya masyarakat bisa fokus pada pembangunan," harapnya.

Lalu seperti apa profil Ema Sumarna?

Ema Sumarna memiliki gelar akademik Drs dan M.Si. Dia lahir di Sumedang pada tanggal 7 Desember 1966. Sebelum mengemban tugas sebagai Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna menapaki diri dalam pengabdiannya sebagai Aparatur Sipil Negara.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x