Turun Peringkat Penghargaan Layak Anak, Pejabat Kabupaten Purwakarta Malah Bangga

- 23 Juli 2023, 11:17 WIB
Kadiskominfo Rudi Hartono mengucapkan selamat atas diterimanya penghargaan Purwakarta sebagai Kabupaten Layak Anak 2023 kategori Pratama
Kadiskominfo Rudi Hartono mengucapkan selamat atas diterimanya penghargaan Purwakarta sebagai Kabupaten Layak Anak 2023 kategori Pratama /instagram

GALAMEDIANEWS - Para pejabat di Kabupaten Purwakarta merasa bangga atas diraihnya penghargaan, terlebih moment Hari Jadi Kabupaten Purwakarta menjadi kado teristimewa, salah satunya penghargaan yang diberikan ke Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika sebagai Kabupaten Layak Anak 2023 dengan kategori pratama.

Perlu diingat Kabupaten Purwakarta sendiri dalam penghargaan Kabupaten Layak Anak juga mendapatkan penghargaan namun kategorinya lebih tinggi yakni kategori madya. Namun sekarang malah turun menjadi kategori Pratama, sehingga banyak warga menyebut bahwa penghargaan ini sebuah kemunduran.

Adanya penghargaan yang baru diraihnya tersebut disebarluaskan oleh para pejabat terutama melalui media online dinas masing masing dan juga beberapa platform media lainnya.

Baca Juga: 5 Wisata Pantai Hits dan Instagramable di Blitar yang Memiliki View Bagus, Rekomendasi Wisata Akhir Pekan

Seperti unggahan dari Kepala Dinas Komunikasi Informatika (Kominfo) Purwakarta Rudi Hartono yang mengunggah dalam akun media sosial dengan mengucapkan "Selamat dan Sukses kepada Anne ratna Mustika Bupati Purwakarta atas Diraihnya Penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak 2023 Kategori Pratama."

Unggahan tersebut didesain rapi disertai dengan lambang penghargaan Layak Anak juga ada foto Bupati Purwakarta Anne Ratna memakai baju kuning, lalu dipasang juga foto orang yang mengucapkannya yakni Rudi Hartono.

Sepintas memang ini adalah prestasi namun pada kenyataannya justru jika dilihat lebih detail capaian tersebut ternyata bukan prestasi melainkan sebuah penurunan.

Betapa tidak, di tahun 2022 lalu Kabupaten Purwakarta meraih penghargaan Kategori Madya sedangkan di 2023 ini hanya meraih penghargaan tingkat Pratama.

Halaman:

Editor: Ryan Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x