Keracunan yoghurt! 20 siswa SDN 1 dan 2 Cimerang, Padalarang Bandung Barat

- 12 Oktober 2023, 06:43 WIB
Ilustrasi: anak keracunan makanan di Bandung Barat./Pixabay @b-region
Ilustrasi: anak keracunan makanan di Bandung Barat./Pixabay @b-region /

GALAMEDIANEWS - Diduga dua jajanan menjadi sumber keracunan 20 siswa SD di Desa Cimerang, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat ( KBB ), Jawa Barat ditangani petugas kesehatan. Dua simpel serupa minuman yoghurt yang dikonsumsi puluhan siswa di SDN 1 dan 2 Cimerang itu diambil untuk dibawa ke Laboratorium Kesehatan Daerah ( Labkesda ) Jawa Barat, rencananya akan diperiksa kandungannya.

 

"Ada dua Sempel yang telah dikantongi, yaitu pertama sampel yang berupa produk minuman yoghurt dan kedua adalah muntahan. Pemeriksaan sampel minuman itu dilakukan untuk mengetahui penyebabnya dan memastikan keracunan massal di sekolah SDN 1 dan 2 Cimerang utuh," ungkap tim medis puskesmas Padalarang, dr Daniel pada, Rabu 11 Oktober 2023.

Pasalnya 20 siswa itu mengeluh gejala yang sama setelah meminum jajanan yoghurt yang mereka beli dari warung sekitaran sekolah tersebut pada jam istirahat, hasil dari simpel pemeriksaan biasanya akan keluar antara 1 sampai 2 hari ke depan lebih lanjut nanti dari Dinas Kesehatan mengenai hasil lab kesehatan. Sebelumnya sebanyak 20 siswa yang mengalami keluhan muntah, mual, dan pusing mereka mendatangi UKS satu persatu dengan keluhan yang hampir serupa di sekitaran pukul 10.00. WIB Samapi 11.30 WIB, ungkapnya.

Baca Juga: Disdukcapil KBB Hadirkan Aplikasi Sidilan Belasungkawa, Warga Bandung Barat Wajib Tahu Manfaatnya

 

"Petugas segera memberikan pertolongan pertama secepetnya, atas keluhan yang dialamk para siswa dari 20 siswa 2 siswa bergejala dehidrasi, sementara 18 siswa lainnya adalah bergejala parah atau ringan. Karena ini termasuk kejadian luar biasa sehingga, biaya pengobatan bakal ditanggung oleh Pemkab Bandung Barat," ungkap Daniel.

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x