Aksi Bela Palestina Polda Metro Jaya Kerahkan 3.448 Personil

- 5 November 2023, 11:06 WIB
Pertemuan di Monas bentuk keperdulian Kemanusiaan terhadap Palestina 
Pertemuan di Monas bentuk keperdulian Kemanusiaan terhadap Palestina  /TikTok @harisms2021/

 

GALAMEDIANEWS - Polda Metro Jaya mengerahkan 3.448 personel gabungan untuk mengamankan, Aksi Bela Palestina yang  digelar hari ini di kawasan Monas Jakarta Pusat pada Minggu 5 November 2023.

Personel gabungan itu terdiri atas unsur Polri, TNI, dan pemerintahan Provinsi DKI Jakarta di antaranya, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, dan Pemadam Kebakaran.

"Total personel yang bergabung untuk mengamankan aksi sebanyak 3.448 personel, dari Polri sebanyak 2.774 personel meliputi Polda Metro Jaya dan Polres lalu Unsur dari TNI 500 personel dan Pemda DKI sebanyak 98 personel," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko saat dikonfirmasi.

Sejumlah elemen masyarakat yang tergabung dalam Aliansi Rakyat Indonesia akan menggelar Aksi Damai Bela Palestina yang berlangsung di Monumen Nasional ( Monas ) Jakarta Pusat, pada hari ini.

Baca Juga: Puluhan Ribu Demonstran di AS Tuntut Gencatan Senjata Gaza dan Protes atas Dukungan Joe Biden untuk Israel

Aksi tersebut berlangsung sejak pagi tadi pukul 06.00 WIB hingga 10.00 WIB ada sejumlah orasi dari para tokoh - tokoh lintas agama termasuk Menlu RI Retno Marsudi disebut-sebut akan hadir dalam aksi tersebut.

"Aliansi Rakyat Indonesia yang terdiri dari lintas agama, Litas ormas, lintas golongan, diundang mengikuti aksi bela Palestina, aksi tersebut akan bersama masyarakat Indonesia yang telah geran dan mengutuk agresi serta pendudukan Israel terhadap bangsa Palestina," ujar Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Keja sama Internasional Sudarnoto Abdul Hakim.

Indonesia sudah menyatakan dukungannya untuk Palestina atas konflik geopolitik yang sedang terjadi. Bantuan pertama Indonesia mengirim sebanyak 51.5 ton paket menggunakan tiga pesawat ke Gaza dilepas langsung Presiden Jokowi di Base OPS Hakim Perdanakusuma Jakarta, pada Sabtu 4 November 2023.

Halaman:

Editor: Lina Lutan

Sumber: PMJ News


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah