Lama Menghilang, Tiba-tiba Habib Rizieq Muncul Bersama 7 Cucunya

- 21 November 2020, 19:40 WIB
Habib Rizieq Shihab saat berkumpul bersama ketujuh cucunya.
Habib Rizieq Shihab saat berkumpul bersama ketujuh cucunya. /Twitter @HabibRizieq_ID/

GALAMEDIA - Setelah acara pernikahan putrinya yang dirangkai peringatan Maulib Nabi, Sabtu 14 November 2020, Habib Rizieq Shihab (HRS) "menghilang" dari hadapan publik.

Seiring hal itu, berbagai isu miring bermunculan soal tak hadirnya Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) ini.  Banyak kalangan menduga ketidakhadiran Habib ini akibat didera sakit. Lebih ekstrim HRS disebut-sebut terpapar virus corona (Covid-19).

Dalam keterangn pers DPP FPI yang ditandatangani Ketua Umum DPP FPI KH Ahmad Shabri Lubis dan Sekum FPI Munarman, Kamis 19 November 2020 disebutkan HRS kini lebih memilih untuk beristirahat.

"IB HRS saat ini memilih untuk istirahat, jeda sejenak. Karena selain cukup lelah akibat melalui perjalanan panjang dan langsung beraktivitas dengan tingkat kepadatan tinggi serta melihat antusiasme umat sejak 10 sampai 14 November pada acara Maulud Nabi SAW di Petamburan, umat begitu antusias pada kegiatan yang dihadiri IB HRS yang berdampak pada penumpukan massa," tulis rilis tersebut dalam akun Twitter @DPPFPI_ID.

Baca Juga: Mulan Tantang Ahmad Dhani: Silahkan Kalau Mau Pergi, Kalau Mau Misah Enggak Apa-apa

Meski begitu, tiba-tiba HRS memberikan kabar terkini kondisinya dengan mengunggah sebuah video bersama tujuh cucunya.

"Habib Rizieq sedang berkumpul bersama ke-7 cucu Kesayangan." Demikian bunyi cuitan akun @HabibRizieq_ID, Sabtu 21 November 2020.

Dengan ciri khas berpakaian gamis dan bersorban, HRS terlihat menggendong dua cucunya dengan ditemani lima cucu lainnya.

Kemudian pada slide video berikutnya, dia bersama wanita berkerudung hitam, sedang menggendong cucunya.

Baca Juga: ShopeePay Talk Hadir Kembali Bagikan Tips dari Nol Jadi Online: Jangkau Pelanggan Lebih Luas

Halaman:

Editor: Dicky Aditya

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x