Media Kenamaan Vietnam Soroti Kesuksesan Timnas Indonesia U23 Yang Berhasil Cetak Sejarah di Piala Asia U23!

22 April 2024, 14:06 WIB
Skuad Timnas Indonesia U23 di Piala Asia U23 2024.***(Sumber foto: X/ @TimnasIndonesia) /

 

GALAMEDIANEWS - Kesuksesan Timnas Indonesia U23 yang berhasil mencetak sejarah dengan melaju ke babak 8 besar Piala Asia U23 untuk kali pertama mendapat sorotan banyak pihak.

Diketahui, Timnas Indonesia U23 baru saja tampil fenomenal saat melawan Yordania U23 di pertandingan terakhir fase grup. Dimana skuad Garuda Muda mampu menang telak 4-1 atas tim berjuluk Al-Nashama tersebut pada Minggu, 21 April 2024.

Adapun, keempat gol Timnas Indonesia U23 dicetak oleh Marselino Ferdinan (23’ via penalti, 70’), Witan Sulaeman (40’), dan Komang Teguh (86’). Sementara itu, satu-satunya gol Yordania U23 dicetak melalui gol bunuh diri Justin Hubner pada menit ke-79.

Baca Juga: Presiden Jokowi Berharap Timnas Indonesia U23 Bisa Melaju Lebih Tinggi Hingga Babak Berikutnya!

Media Kenamaan Vietnam, Soha.vn Soroti Kesuksesan Rizky Ridho Cs Yang Melaju ke Babak 8 besar Piala Asia U23

Permainan apik anak asuh Shin Tae Yong tersebut menuai sorotan banyak pihak, termasuk media kenamaan Vietnam, Soha.vn, terhadap kesuksesan Rizky Ridho dan kolega yang melaju ke babak 8 besar Piala Asia U23 untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Dalam tulisannya, Soha menyebut bahwa Timnas Indonesia U23 dan Vietnam U23 telah mengukir sejarah di kompetisi sepak bola terbesar Asia kelompok umur tersebut.

“Prestasi Indonesia U-23 ini juga membantu sepak bola Asia Tenggara mengembalikan tonggak sejarah yang mengesankan, dengan dua tim lolos dari babak penyisihan grup Final Asia U-23. Dulu, wakil Asia Tenggara di babak perempat final hanya ada 2 negara, yaitu Vietnam U-23 dan Malaysia U-23 pada tahun 2018," tulis Soha yang memuji kualitas Timnas Indonesia U23.

Baca Juga: Demi Keamanan! Pemain Timnas Inggris Berencana Pasang Keamanan Militer di Rumahnya Selama Euro 2024

Shin Tae Yong Secara Gamblang Lebih Memilih Untuk Menghadapi Jepang di Perempat Final

Di lain sisi, Timnas Indonesia U23 yang sukses melaju ke babak perempat final Piala Asia U23 usai menduduki posisi kedua Grup A, akan menghadapi wakil dari Grup B, yaitu pemenang antara Timnas Jepang U23 atau Korea Selatan U23.

Namun, sebelumnya pada konferensi persnya baru-baru ini, Shin Tae Yong secara gamblang menolak untuk melawan Korea Selatan dan lebih memilih untuk menghadapi Jepang di perempat final.

“Justru saya merasa lebih nyaman bertemu Jepang dibanding Korea Selatan,” tutur eks pelatih Timnas Korea Selatan tersebut dalam konferensi persnya jelang laga melawan Yordania beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Manchester United Disinyalir Lakukan Pembicaraan dengan Thomas Tuchel untuk Gantikan Posisi Erik ten Hag

Timnas Indonesia U23 Berpotensi Kembali Mencetak Rekor

Kesuksesan Timnas Indonesia U23 yang berhasil melaju ke babak 8 besar Piala Asia U23 2024 membuat publik sepak bola Indonesia berharap bahwa skuad Garuda Muda bisa berbicara banyak di turnamen sepakbola terbesar Asia kelompok umur tersebut.

Bahkan, dengan performa apik yang ditunjukkan pasukan Shin Tae Yong di Piala Asia U23 membuat Garuda Muda berpotensi kembali mencetak rekor lagi dengan lolos ke babak semifinal.

Pratama Arhan cs kemungkinan besar akan menghadapi pemuncak Grup B antara Korea Selatan atau Jepang yang baru akan bertanding malam nanti.

Namun, bukan tidak mungkin bahwa Indonesia U23 berpotensi untuk lolos ke babak semifinal dengan mengalahkan calon lawannya antara Jepang atau Korea Selatan di babak 8 besar Piala Asia U23.

Terlebih, Indonesia U23 memiliki target untuk menembus semifinal Piala Asia U23 untuk bisa mentas di Olimpiade Paris 2024 pada musim panas mendatang.***

Editor: H. Bambang Priambodo

Sumber: Soha.vn

Tags

Terkini

Terpopuler