Indonesia Raih Medali Emas Bulu Tangkis Beregu Putra ke-18, Berikut Kemenangan Indonesia Selama SEA Games 

- 11 Mei 2023, 20:25 WIB
Indonesia kembali meraih medali emas nomor regu putra bulutangkis di Sea Games untuk ke-18 kalinya setelah berhasil melalui empat partai final yang berlangsung di Morodok Stadium Phnom Penh. Pada 11 Mei 2023.
Indonesia kembali meraih medali emas nomor regu putra bulutangkis di Sea Games untuk ke-18 kalinya setelah berhasil melalui empat partai final yang berlangsung di Morodok Stadium Phnom Penh. Pada 11 Mei 2023. /Instagram/@badminton.ina

GALAMEDIANEWS - Indonesia kembali meraih medali emas nomor regu putra bulutangkis di Sea Games untuk ke-18 kalinya setelah berhasil melalui empat partai final yang berlangsung di Morodok Stadium Phnom Penh. Pada 11 Mei 2023.

Kemenangan Indonesia dipastikan melalui pasangan Pramudya Kusumawardana dan Yeremia Erich Yochce Yacob Rambitan. Pram/Yen dengan susah payah melawan ganda kedua Malaysia Wei Jie Chia/Xun Liew.

Pertandingan partai keempat ini mengasumsikan skor 13-21, 21-16, dan 21-16. Dengan begitu, regu Indonesia unggul 3-1 atas Malaysia. Ini memastikan memperoleh satu medali emas dari cabang bulutangkis.

Baca Juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Telah Dibuka: Berikut Jadwal, Syarat dan Cara Pendaftarannya

Sebelumnya pada partai pertama, regu Indonesia tertinggal lebih dulu setelah tunggal utama pada regu merah putih Chico Aura Dwi Wardoyo yang peringkat ke-19 dunia yang mengalami kekalahan dengan cepat dari peringkat ke 64 dunia Jun Hao Leong, 16-21 dan 13-21.

Selanjutnya pasangan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang berlaga di partai kedua melakukan penyelamatan dengan skor imbang 1-1, setelah mengungguli pasangan muda Malaysia Chun Meng Beh/Boon Zhen Goh 21-12 dan 22-20.

Baca Juga: Pos Indonesia Gandeng BRI, Tingkatkan Akses Layanan Keuangan Digital hingga Pelosok Daerah

Kemudian, pasangan christian adinata membuat regu putra bulutangkis Indonesia membalikan keadaan dengan menang 2-1 atas Malaysia setelah mengalahkan Sun Yang Lee dengan skor 21-17 dan 21-9 dalam pertandingan yang berdurasi total 32 menit.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x