4 Rekomendasi Villa Terbaik di Lembang, Cocok untuk Healing Bareng Keluarga

21 Februari 2024, 06:39 WIB
Foto kamar yang berada di villa saresae/Instagram/@saresae.villa /

GALAMEDIANEWS - Lembang masih menjadi pusat destinasi wisata terbaik di kota bandung, karena memiliki banyak obyek wisata yang menarik untuk dikunjungi para wisatawan.

Dengan pemandangan alam yang indah dan suasana yang sejuk, tak heran kalau daerah ini sering ramai dikunjungi, karena pas  sekali untuk menghilangkan rasa penat dari aktivitas sehari-hari.

Namun, bagi kalian yang ingin berlibur bersama keluarga dan membutuhkan tempat untuk bermalam, artikel ini akan membantu kalian untuk menemukan villa-villa terbaik yang berada di lembang, simak selengkapnya.

Baca Juga: 7 Hotel Murah di Canggu Bali: Dekat Pantai Eksotis, View Bagus, Strategis dan Cocok untuk Backpacker

1.Boscha Villas

Boscha Villas bisa menjadi referensi untuk kalian pada saat liburan,karena disini kalian bisa menikmati pemandangan gunung yang indah.

Salah satu yang menarik di villa ini yaitu terdapat kolam renang outdoor, dimana kalian bisa berenang sambil melihat pemandangan yang menakjubkan, untuk air kolamnya pun sangat jernih.

Villa ini memiliki 3 kamar tidur, ruang keluarga, dapur kecil lengkap dengan kulkas dan ruang makan, serta kamar mandi.

Harga sewa mulai dari Rp 2.500.000/malam.

Alamat: Kp. Areng Rt 03/08, Depan Fahmi Jaya Futsal, Desa, Wangunsari, Lembang, Bandung.

2. Villa ChavaMinerva Bambu

Villa ChavaMinerva salah satu penginapan yang menarik untuk dikunjungi pada saat liburan, karena memiliki bangunan yang terbuat bambu, sehingga memberikan kesan alami bagi pengunjung yang datang.

Villa ini dapat menampung enam hingga delapan orang dewasa dan anak-anak, menyediakan fasilitas seperti kasur, dapur bersama, sarapan, kudapan, wifi, perlengkapan mandi, dan sebagainya.

Selain itu, Villa ChavaMinerva dilengkapi dengan playground, taman kelinci, dan area wisata petik stroberi.

Harga sewa mulai dari Rp 609.000 – Rp 1.016.000/malam.

Alamat: Jl. Lapang Desa Cikole, RT 1/11, Desa, Cibogo, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

3. Saresae Villa

Villa Saresae memiliki pemandangan alam yang masih asri dan indah. Bagi kalian yang suka foto-foto, villa ini solusinya. Dibangun dengan konsep yang modern dan aesthetic, sehingga banyak spot-spot foto menarik yang perlu kalian abadikan.

Kemudian villa ini terdiri dari dua bangunan, bangunan pertama terdiri dari 2 lantai dimana lantai pertama terdiri dari living room dan dapur, lantai kedua adalah kamar tidur utama.

Villa Saresae terdiri dari 2 type yaitu Halimun dan Halimpu. 

Type Halimun private mendapatkan fasilitas  4 kamar tidur, 5 kamar mandi lengkap dengan 3 bathtub dan 1 kolam renang pribadi yg hangat, sedangkan type Halimpu private mendapatkan fasilitas 3 kamar tidur, 4 kamar mandi lengkap dengan 3 bathtub dan kolam renang pribadi.

Harga sewa mulai dari Rp. 10.217.392/malam.

Alamat: Jl. Sukamukti, RT.03/RW.09, Pagerwangi, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.

Baca Juga: CANGGU, Daftar Hotel Murah Cuma Rp 100 Ribu dengan View Bagus dan Lokasi Ternyaman di Bali

4. Villa Halojae

Villa Halojae merupakan penginapan yang berada dikawasan lembang, villa ini di kenal dengan pesona alamnya yang sangat indah, ditengah hamparan bukit yang hijau akan membuat kalian merasa tenang dan nyaman saat berada ditempat ini.

Tersedia dua jenis penginapan di Halojae yakni mainhouse dan bungalow. Main house sendiri merupakan penginapan terdiri tiga kamar, 2 kamar mandi, ruang keluarga dan dapur berkapasitas mencapai 12 orang. Sedangkan tipe penginapan bungalow hanya berkapasitas 4 orang saja.

Sarana-prasarana di sini pun tergolong lengkap, terdapat kamar mandi shower, televisi, AC, kompor listrik, hair drayer, mini refrigerator dan lain-lain.

Harga sewa mulai dari Rp 936.000/malam.

Alamat : Jl. Buniwangi No.168, Mekarwangi, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Itulah 4 Rekomendasi Villa Terbaik yang berada di Lembang. Perlu diketahui bahwa harga villa tersebut dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: YouTube Ferris Official

Tags

Terkini

Terpopuler