5 Kecamatan Ini Gelar Hiburan Rakyat Tari Jaipong dalam Rangka Hari Jadi Karawang ke-390

- 12 September 2023, 07:51 WIB
5 Kecamatan Ini Gelar Hiburan Rakyat Tari Jaipong dalam Rangka Hari Jadi Karawang ke-390
5 Kecamatan Ini Gelar Hiburan Rakyat Tari Jaipong dalam Rangka Hari Jadi Karawang ke-390 /Tangkap layar Youtube Disparbud Kab Karawang/

GALAMEDIANEWS - Perayaan hari jadi Karawang ke-390 disambut dengan berbagai kegiatan hiburan rakyat yang menghadirkan panggung kesenian, salah satunya dengan adanya pergelaran tari jaipong di 5 kecamatan yang ada di Kabupaten Karawang.

Hiburan rakyat yang menghadirkan panggung kesenian dan kebudayaan diselenggarakan di beberapa tempat, diantaranya berada di 5 kecamatan yang akan menggelar hiburan tari jaipong dalam rangka perayaan hari jadi Karawang ke-390.

Tari jaipong yang dapat disaksikan dalam waktu dekat ini, diantaranya bertempat di lapangan Kecamatan Lemah Abang yang diselenggarakan pada 12 September 2023 pukul 19.00 WIB, dan Kecamatan Pedes pada 13 September 2023 pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Karnaval Meriah di Garut: Memperkenalkan Kesenian, Budaya, dan Pariwisata Khas Daerah

Kemudian hiburan rakyat tari jaipong dapat disaksikan di kecamatan lain, yaitu di lapangan Kecamatan Kotabaru (16 september 2023 pukul 19.00 WIB), Karawang Timur (17 September 2023 pukul 19.00 WIB), dan Purwasari (17 September 2023 pukul 19.00 WIB).

Mengenal Kesenian Tari Jaipong

Dilansir dari kemdikbud.go.id, Jaipong adalah salah satu kesenian tradisional Sunda yang termasuk ke dalam jenis seni pertunjukan rakyat. Terdapat beberapa pencipta tari jaipong, salah satunya berasal dari Karawang.

H. Suwanda menjadi tokoh yang menciptakan tari jaipong pada tahun 1976 di Karawang. Jaipong merupakan gerakan yang dihasilkan dari gabungan elemen seni tradisi Karawang seperti pencak silat, wayang golek, topeng banjet, ketuk tilu, dan lain-lain.

Baca Juga: Istilah Mata Uang Kripto Salah Kaprah, Ini Istilah yang Tepat

Tari jaipong semakin pesat dengan adanya rekaman Jaipong SUNDA GROUP dengan instrumen sederhana yang terdiri dari kendang, ketukan, kecrek, goong, rebab dan sinden atau juru kawih. 

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: Instagram @diskominfokrwkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x