Bela Robert Alberts dan Sebut Persib Masih di Jalur Juara, Teddy Tjahjono Dicibir Bobotoh

- 16 Februari 2022, 18:09 WIB
Teddy tjahjono bersama Roberts Alberts. //instagram/@teddy.tjahjono/
Teddy tjahjono bersama Roberts Alberts. //instagram/@teddy.tjahjono/ /

GALAMEDIA - Petinggi Persib, Teddy Tjahjono menjadi sasaran kemarahan Bobotoh setelah Maung Bandung hanya mampu bermain imbang kontra PSIS.

Bobotoh kembali mengungkit pernyataan Teddy Tjahjono yang sempat membela pelatih Robert Alberts dan menyebut data statistiknya masih bagus.

Pemain ke-12 itu heran dengan pernyataan Teddy Tjahjono, sebab hingga saat ini permainan Persib tak kunjung berubah ke arah yang lebih baik.

Meski sudah mengganti dua striker asing di putaran pertama lalu, kenyataannya Persib Bandung masih sulit untuk mencetak gol ke gawang lawan.

Baca Juga: Dituding Pindah Agama, Begini Pengakuan Pevita Pearce Usai Pamer Foto Jalani Ritual Mandi Bunga di Bali

Hal itu lah yang menjadi dasar Bobotoh muak pada manajemen dan Robert, terlebih selama putaran pertama lalu mereka kerap menuntut evaluasi di Persib.

Akan tetapi, tuntutan Bobotoh itu seolah tak didengar sebab manajemen tetap mempercayakan kursi pelatih kepada Robert.

"Asa enak pisannya pelatih eweuh pressure ti manajemen, sakitu bapukna persib, soalna yakin si robert moal paduli tekanan ti bobotoh, rek demo saminggu mentrung ge, ayeuna nu kuduna mere pressure nya ti manajemen," demikian pernyataan Bobotoh dengan akun @bobotohchant, dikutip Galamedia, Rabu 16 Februari 2022.

Bobotoh juga menyinggung soal pernyataan Teddy yang menegaskan Persib masih berada di jalur juara.

Mereka dibuat terheran-heran dengan pernyataan Teddy. Pasalnya, fakta dilapangan permainan Persib tak layak untuk berebut gelar juara.

Baca Juga: Muhammad Farhan Minta Komisioner KPU Terpilih Jawab Tantang Kerumitan Pemilu 2024

Pendukung Persib itu kemudian mempertanyakan soal kapasitas Teddy yang bersikukuh mengatakan 'Persib masih di jalur juara'.

Menurutnya pernyataan tersebut tak seharusnya keluar dari pengelola Persib, sebab semua pihak pun mengetahui bahwa mental Maung Bandung sangat lemah.

"Ieu passion jeung kapasitas teddy sebagai pengelola sakelas tim persib kudu dipertanyakeun mun masih ngomong 'persib masih di jalur juara', mental medioker," terangnya.

Sementara itu, Bobotoh lain juga turut meluapkan kekesalannya terhadap Teddy hingga ramai-ramai mencibirnya.

"Masih bagus pa ? @teddy.tjahjono," tulis @ferdy.raka12.

"@teddy.tjahjono Jalur remis bos," kata @sahrulazimruhyat7.

"Minim taktik, main teu baleg @teddy.tjahjono," terang @dickynoersidik.

"@teddy.tjahjono sulit dimengerti," tulis @dq.irt9__.

"Pelatih minim strategi, maenya teu bisa ningali mah @teddy.tjahjono," kata @eri_19setiawan_33.

Baca Juga: Wacana Presiden Jokowi 3 Periode Kembali Muncul, Alvin Lie: Sekalian Aja 9 Periode

"Jalur Juara Naon Ngimpi Sia Mah @teddy.tjahjono," terang @asep_suryadi021.

"Percuma mau protes sehalus dan sekeras apapun, mereka @teddy.tjahjono @robertrenealberts dkk tutup telinga, Suporter aja dijauhin gimana mau berpendapat, orang yang speak up aja dibilang toxic," tutur @fikrikhaerulbassor.

"Kumaha bos @teddy.tjahjono masih percaya?" tanya @muhamadseboll.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu Teddy Tjahjono sempat berbicara soal statistik Robert Alberts selama menukangi Persib di musim ini.

Ia mengatakan bahwa dari 20 pertandingan yang telah dijalani, statistik Robert masih baik dan Persib berada di jalur juara.

"Karena dari 20 pertandingan data statistik kinerja Robert masih baik kita masih di jalur juara dan kesempatan masih besar kita dukung dengan positif jangan mendukung dengan negatif," kata Teddy.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah