Cloud Computing: Peran dan Manfaatnya

- 21 Mei 2022, 05:59 WIB
Model sederhana jaringan cloud-computing
Model sederhana jaringan cloud-computing /S.N.M.P. Simamora/

Manusia, sebagai end-user, dimudahkan dengan penggunaan metode cloud-computing; oleh sebab tidak lagi dibebankan untuk menyediakan resources yang besar, cukup menggunakan resource terpusat di komputer server.

Setiap data di sisi end-user diproses secara terpusat di komputer server, dan hasilnya juga disimpankan di komputer tersebut.

Baca Juga: Profil dan Fakta Taeil NCT 127 Penyuka Chelsea, yang Positif COVID-19

End-user cukup menyediakan perangkat/terminal dengan spesifikasi tertentu yang disyaratkan agar dapat terkoneksi ke jaringan cloud-computing.

Demikian juga perusahan dalam menjalankan aktivitas bisnisnya tidak perlu lagi harus menyediakan resource yang berlebih, khususnya storage misalkan hard-disk dengan kapasitas yang mendekati terabytes (TB).

Perusahaan cukup menyediakan terminal-komputer di setiap kantor cabangnya, dan mengkoneksikan LAN (Local Area Network) mereka untuk terkoneksi dan terhubung ke jaringan cloud-computing yang disewa atau milik sendiri.

Metode cloud-computing tidak hanya terbatas pada aplikasi-aplikasi bisnis saja seperti, pengolah kata, presentasi, atau spreadsheet; namun juga dapat diterapkan pada layanan-jaringan khususnya data-streaming dan live-streaming.

Baca Juga: Jadwal Nonton Film Kuntilanak 3 Besok, Sabtu 21 Mei 2022 di Bioskop CGV Bandung, Jember dan Surabaya

Bila sebelumnya end-user harus menyediakan sejumlah storage untuk masing-masing aktivitas dan kegiatan berbeda, namun dengan metode cloud-computing, storage cukup diintegrasikan pada lokasi jaringan yang sama.

Dan apabila jumlah worstation semakin bertambah seiring kemajuan dan peningkatan bisnis perusahaan, maka digunakan pendekatan cluster dan berjenjang.

Halaman:

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x