Pencuri Motor Berbekal Senjata Api Beraksi di Kota Bandung, Korban: Cepet Kejadiannya

- 15 Agustus 2021, 15:05 WIB
Korban yakni Ryan Radiansyah mengatakan, para pelaku melakukan aksinya pada dini hari ketika para penghuni indekos sedang tidur.
Korban yakni Ryan Radiansyah mengatakan, para pelaku melakukan aksinya pada dini hari ketika para penghuni indekos sedang tidur. /Remy Suryadie/Galamedia/

 

GALAMEDIA - Aksi pencurian sepeda motor mulai marak di Kota Bandung. Bahkan dalam aksinya para pelaku yang lebih dari dua orang, kerap membekali senjata api.

Aksi pelaku terekam melalui kamera CCTV yang terpasang di sekitar lokasi dan kini tersebar serta viral di media sosial.

Seperti yang terjadi salah satu gang jalan Cijaura GirangV Kel. Sekejati, Buah Batu, pada hari Selasa 10 Agustus lalu, dari cctv yang beredar di medsos, pelaku dalam menjalankan aksinya terlihat menenteng yang diduga senjata api, para pelaku pun berhasil membawa kabur satu unit sepeda motor.

Lalu dua hari kemudian, aksi serupa terjadi disebuah indekos yang terletak di Jalan Jatimulya III, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung pada Kamis 12 Agustus 2021 lalu.

Baca Juga: Sasar Remaja, DPW PAN Jabar Gelar Vaksinasi dengan Konsep Kafe

Dari rekaman video berdurasi 53 detik yang beredar di media sosial, terlihat dua pelaku mengenakan helm dan bermasker membuka gerbang kemudian menyelinap ke dalam area indekos. Satu unit sepeda motor jenis Honda Beat pun berhasil digondol pelaku lalu melarikan diri.

Korban yakni Ryan Radiansyah mengatakan, para pelaku melakukan aksinya pada dini hari ketika para penghuni indekos sedang tidur.

Total pelaku yang melakukan aksi pencurian itu berjumlah empat orang. Selain pelaku yang tampak dalam CCTV, ada dua pelaku lain yang berjaga di luar indekos.

"Cepet kejadiannya di CCTV juga keliatan empat orang," kata dia ketika ditemui di lokasi, Sabtu, 14 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x