Hengky Kurniawan Curhat di Sidang Korupsi: Selama 2,5 Tahun Gak Pernah Dilibatkan

- 25 Agustus 2021, 18:13 WIB
Plt Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan memberikan kesaksian dalam sidang kasus korupsi, di Pengadilan Tipikor Bandung, Jalan L. L. R. E Martadinata, Rabu, 25 Agustus 2021./Lucky M Lukman/Galamedia
Plt Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan memberikan kesaksian dalam sidang kasus korupsi, di Pengadilan Tipikor Bandung, Jalan L. L. R. E Martadinata, Rabu, 25 Agustus 2021./Lucky M Lukman/Galamedia /

GALAMEDIA - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan curhat dalam persidangan kasus dugaan korupsi pengadaan barang bantuan sosial Covid-19.

Mantan artis sinetron itu mengaku selama 2,5 tahun menjabat sebagai Wakil Bupati tak pernah dilibatkan dalam urusan pemerintahan di Kabupaten Bandung Barat.

Curhatan disampaikan Hengky dalam sidang di Pengadilan Tipikor Bandung, Jalan L. L. R. E Martadinata, Rabu, 25 Agustus 2021.

Awalnya Hengky ditanya Majelis Hakim soal pengadaan barang yang menjerat Bupati Bandung Barat nonaktif Aa Umbara Sutisna.

Saat ditanya seputaran kasus tersebut, Hengky mengaku tidak tahu. Dia mengaku tak pernah dilibatkan untuk urusan pemerintahan termasuk urusan Covid-19.

Baca Juga: Usai Ribut dengan Ganjar Pranowo, Susi Pudjiastuti Dibela Rizal Ramli: Fisik Umur Doang Tapi Tak Punya Visi

Hengky bahkan tak mengetahui siapa saja yang masuk dalam struktur Satgas Penanganan Covid-19 di Kabupaten Bandung Barat. Ia juga mengaku namanya tak masuk dalam struktur SK Satgas Covid-19.

"Saya kurang hapal karena 2,5 tahun tidak pernah dilibatkan," ucap Hengky.

"Tahun kemarin dalam SK Satgas Covid-19 saya tidak masuk. Tidak dilibatkan SK dan tidak pernah diajak rapat soal Covid-19," ujarnya.

Tak cuma soal Covid-19, pria yang dalam persidangan hadir dengan mengenakan batik warna hijau itu mengaku tak pernah dilibatkan soal urusan pemerintahan.

Salah satunya terkait rapat soal anggaran APBD tahunan termasuk kegiatan-kegiatan lain. Bahkan Hengky menyebut hanya tahu kegiatan-kegiatan yang dilakukan Pemkab Bandung Barat melalui Humas atau media sosial.

Baca Juga: Vaksinasi Massal Sesko AU Diwarnai Bansos buat Pramugolf

"Setiap rapat diunggah di Instagram Humas. (Jadi tahunya) dari Instagram Humas KBB dan Instagram beliau (Aa Umbara)," ungkap Hengky.

Dengan tak banyaknya dilibatkan dalam urusan pemerintah, Hengky mengaku tak tahu menahu soal pengadaan barang untuk bansos Covid-19.

Meski mengenal Andri Wibawa dan M Totoh Gunawan selaku penyedia barang, dia menegaskan tak ikut terlibat.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah