Buntut Kasus CPNS Fiktif, Anak Nia Daniati Dicecar 42 Pertanyaan Penyidik

- 19 Oktober 2021, 08:54 WIB
Anak penyanyi senior Nia Daniaty, Olivia Nathania bersama pengacaranya selesai diperiksa penyidik terkait dengan kasus dugaan penipuan CPNS fiktif./PMJ News/
Anak penyanyi senior Nia Daniaty, Olivia Nathania bersama pengacaranya selesai diperiksa penyidik terkait dengan kasus dugaan penipuan CPNS fiktif./PMJ News/ /

GALAMEDIA- Anak perempuan penyanyi senior Nia Daniati, Olivia Nathania menjalani  pemeriksaan tambahan sebagai terlapor dalam kasus dugaan CPNS fiktif.

Kasus yang sama juga menyeret nama sang suami, Rafly N. Tilaar.

Dalam  pemeriksaan tambahan  ini, penyidik mengajukan 42 pertanyaan kepada Olivia atau yang biasa disapa Oi.

Baca Juga: Harga Terbaru Emas di Pegadaian Hari Ini 19 Oktober 2021: Antam Naik Tipis, UBS Turun

"Dari yang kemarin ya sambungannya, jadi pertanyaannya juga gak jauh dari kemarin," kata kuasa hukum Oi, Susanti Agustina di Polda Metro Jaya, Senin 18 Oktober 2021, seperti dikutip Galamedia dari berbagai sumber.

Susanti mengatakan kliennya berusaha menempuh jalur damai dengan para korban dalam kasus yang saat ini dihadapinya.

"Insya Allah nanti kita lihat, mudah-mudahan ada kesanalah  (damai)," imbuhnya.

Baca Juga: Edukasi Prokes, Polisi Bagi-bagi Masker ke Warga Pasar

Dalam kesempatan yang sama, Oi mengaku dirinya tengah sakit.

Meski begitu, ia tetap menyelesaikan pemeriksaan. Harapannya semua berjalan dengan lancar.

Oi juga menjelaskan hubungannya dengan sang suami. Menurutnya keduanya dalam kondisi baik meskipun saat itu dirinya tidak didampingi suami.

Baca Juga: Perayaan Maulid Nabi Muhammad Bid'ah dan Sesat? Gus Miftah Beri Tanggapan Tegas: Tidak Perlu Dalil..

"(Suami) sehat alhamdulilah baik-baik saja sama ya. Kita lihat saja prosesnya semuanya, intinya saya minta doanya saja, semoga semuanya dilancarkan," pungkasnya.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah