Tumbangkan Lawan! Strategi Lomba Tarik Tambang 17 Agustus di 10 detik Pertama ala Film Squid Game

9 Agustus 2023, 12:09 WIB
Strategi lomba tarik tambang 17 Agustus oleh kakek Oh Il Nam dalam film Squid Game /YouTube - Netflix Indonesia/

GALAMEDIANEWS - Lomba tarik tambang merupakan pertandingan yang masih diadakan hingga saat ini, dalam kegiatan perayaan HUT RI pada tanggal 17 Agustus setiap tahunnya. 

Lomba tarik tambang juga semakin populer semenjak ditampilkan pada serial film Squid Game yang berasal dari Korea Selatan tahun 2021 lalu.

Dalam film tersebut, kakek Oh Il Nam merupakan karakter tertua di film Squid Game. Saat masih kecil, ia sering memenangkan lomba tarik tambang.

Kemudian ia memberi tahu timnya, bagaimana strategi yang ia lakukan pada saat mengikuti permainan tersebut agar menjadi pemenang.

Caranya pun tak jauh berbeda dengan lomba tarik tambang di Indonesia yang sering diadakan dalam perayaan Kemerdekaan RI.

Untuk kamu yang akan mengikuti lomba tarik tambang pada tanggal 17 Agustus nanti, tak ada salahnya mengikuti strategi dari kakek Oh Il Nam di Film Squid Game, supaya menang dan lawan menjadi tumbang.

Dilansir oleh GALAMEDIANEWS dari kanal YouTube Netflix Indonesia, berikut 8 strategi lomba tarik tambang ala Film Squid Game, yakni :

1. Peserta tim yang posisinya berada di paling depan adalah orang yang paling penting, karena dia yang paling dekat dengan tim lawan.

Dan tim lawan hanya akan dapat melihatnya dari belakang, jika terlihat lemah dan putus asa maka akan mudah dikalahkan.

2. Orang yang berada di paling belakang harus yang bertubuh besar dan kuat, bisa umpakan ia harus seperti jangkar kapal yang paling mampu menahan beban.

3. Tempatkan anggota tim di sisi kanan dan kiri tali secara selang-seling. 

4. Posisikan kedua kaki sejajar dan menghadap ke depan.

5. Letakan tali tambang diatara ketiak, dengan begitu para peserta yang berada dalam tim dapat mengerahkan seluruh tenaganya.

6. Setelah 10 detik pertama perlombaan dimulai, peserta harus bertahan di tempat dengan posisi yang hendak ingin berbaring.

7. Dorong perut bagian bawah ke langit, serta dorong kepala ke belakang, sampai bisa melihat pangkal paha anggota tim yang berada di belakang.

Maka kita tidak akan mampu terseret oleh tim lawan. 

8. Tahan 10 detik, pihak lawan pasti akan panik dan bingung karena tidak akan mampu menyeret kita sama sekali, padahal mereka beranggapan bahwa kelompoknya paling kuat.

Jika mampu bertahan selama itu, maka akan ada saatnya tim lawan kehilangan ritme.

Itulah kelima strategi permainan tarik tambang dari Film Squid Game, dapat menjadi rekomendasi untuk persiapan lomba tarik tambang yang akan diikuti pada tanggal 17 Agustus.***

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: YouTube Netflix Indonesia

Tags

Terkini

Terpopuler