Zirkon Sebanyak 200 Ton Ditahan Oleh Kementerian ESDM, Ternyata Dapat Berkilau Bak Intan

- 5 April 2021, 14:27 WIB
Zirkon Sebanyak 200 Ton Ditahan Oleh Kementerian ESDM, Ternyata Berkilau Bak Intan
Zirkon Sebanyak 200 Ton Ditahan Oleh Kementerian ESDM, Ternyata Berkilau Bak Intan /Antara News

GALAMEDIA - Sebanyak 200 Ton Zirkon terpaksa ditahan pengirimannya ke Tiongkok oleh Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ridwan Djamaludin.

Hal itu diduga karena ada mineral lain yang terkandung dalam Zirkon tersebut, dilansir Antara.

200 Ton Zirkon ini siap dikirimkan ke Tiongkok dalam 8 kontainer yang berada di Pelabuhan Pangkalbalam Pangkalpinang pada 4 April 2021.

Lantas apa itu Zirkon dan bedanya dengan mineral lain? Berikut rangkuman Galamedia:

Zirkon merupakan batu mineral dengan beberapa macam warna.

Zirkon ini memiliki rumus kimia ZrSiO4 atau zirkonium silikat dengan bobot jenis 4-4,8, serta kekerasan 7-7,5.

Baca Juga: Link Streaming Buku Harian Seorang Istri 5 April 2021: Kevin Lakukan Tes DNA, Alya dan Pasha Dipaksa Nikah

Kemampuan yang dimiliki batu mineral ini yaitu dapat mendispresikan cahaya sehingga terlihat berkilauan dan hanya bisa kalah dari kilauan intan.

Mineral utama yang terkandung mengandung unsur zirkonium silika (ZrO2.SiO2) dan baddeleyit/zirkonium oksida (ZrO2).

Zirkon ini pada umumnya mengandung besi, kalsium sodium, mangan dan unsur lainnya yang menyebabkan warna zirkon bervariasi.

Variasi warna pada batu mineral zirkon ini yaitu putih bening hingga kuning, kehijauan, coklat kemerahan, kuning kecoklatan, dan gelap.

Selain itu juga sistem kristal monoklin, prismatik, dipiramida, dan ditetragonal.

Baca Juga: HMI Se-Jakarta Bakal Geruduk Balai Kota DKI Jakarta dan Seret Anies Baswedan ke KPK?

Zirkon ini banyak terdapat di negara Indonesia, Sri Lanka, Norwegia, Australia, Pegunungan Urai (Rusia), Kanada, Brasil, dan India.

Diketahui zirkon sebagai bahan baku untuk keramik, perhiasan dan komponen elektronik. Selain itu zirkon juga digunakan untuk selongsong pembangkit listrik tenaga nuklir.

Sebagai informasi selongsong merupakan semacam tabung untuk diisi bahan bakar uranium.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x