Resep Sayur Asem Khas Betawi yang Segar dan Bikin Ketagihan!

- 9 Mei 2022, 17:50 WIB
Resep Sayur Asem Khas Betawi yang Segar dan Bikin Ketagihan!//instagram.com/seriminimaskitchen
Resep Sayur Asem Khas Betawi yang Segar dan Bikin Ketagihan!//instagram.com/seriminimaskitchen /

GALAMEDIA - Sayur asem merupakan sayur sederhana dengan citarasa nikmat yang begitu lekat di masyarakat Indonesia. Sesuai namanya, rasa asem-lah yang membuat kelezatannya dinantikan oleh banyak orang, terkhusus masyarakat Betawi.

Rasa asam ini bisa hadir dari tiga macam sumber asam, yaitu asam jawa, asam muda, dan asam kandis.

Apalagi setelah lebaran usai dan kita menyantap makanan yang bersantan, tentu saja kita ingin menyantap makanan yang segar dan tidak bersantan.

Oleh karena itu sayur asem betawi adalah salah satu menu yang paling mantap untuk disajikan setelah lebaran usai, apalagi jika sayur asem disajikan dengan menu pendamping ikan asin, tempe goreng dan sambal lalap, wah, sudah terbayangkan kenikmatannya.

Baca Juga: Ridwan Kamil: Jabar Siapkan WFH sebagai Sistem Kerja Masa Depan

Tertarik untuk membuatnya? Berikut Galamedia membagikan resep lengkap sayur asem khas Betawi yang bisa kamu coba di rumah.

Bahan-bahan :

- 150 gram daging tetelan

- 20 gram daun melinjo

- 1 buah jagung manis

- 5 lonjor kacang panjang

- 50 gram kacang tanah

- 100 gram labu siam

- 50 gram melinjo

- 150 gram nangka muda

Baca Juga: NCT DREAM dan Red Velvet Siap Tampil di Konser Offline Allobank Festival 2022 Jakarta

- 50 gram pepaya muda

- 2 cm lengkuas

- 2 lembar daun salam

- Garam secukupnya

- Gula pasir secukupnya

- 20 gram asam jawa

- 2.500 ml air

Bumbu yang dihaluskan :

- 6 butir bawang merah

- 4 siung bawang putih

- 4 cabe merah di haluskan, skip jika tidak suka pedas

- 1 1/2 sdt terasi

Baca Juga: Bagikan Potret Kala Tiba di Turki untuk Berlibur, Pesona Prilly Latuconsina Bikin Salfok Penggemar

- 5 butir kemiri

Cara membuat :

1. Langkah pertama yang harus dilakukan yaitu, rebus terlebih dahulu air yang telah disiapkan.

2. Masukan daging tetelan, tunggu hingga mendidih. Masukan daun salam, lengkuas dan bumbu yang telah dihaluskan. Aduk sampai merata dan masak hingga mengeluarkan aroma.

3. Jika aromanya sudah tercium, tambahkan melinjo, kacang tanah, nangka muda serta jagung muda. Masak semua bahan sampai setengah matang.

4. Jika sudah setengah matang, tambahkan bahan dan bumbu yang lainnya seperti pepaya muda, labu siam, garam, gula pasir dan larutan asam jawa. Masak semua bahan hingga mendidih.

5. Terakhir, masukan daun melinjo dan kacang panjang. Masak kembali hingga benar-benar matang. Setelah itu angkat dan sajikan.

Perpaduan semua bahan dan bumbunya menyatu dengan sempurna. Tidak heran bila banyak yang menyukai sayuran ini.

Gimana, sudah kebayang kesegaran dan kenikmatan sayur asem khas Betawi? Sajikan dengan sambal terasi biar makin kalap makannya! Selamat mencoba.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x